SuaraKaltim.id - Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor menegaskan kepada warganya untuk selalu menggunakan masker sebagai salah satu penegakan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19 yang kini mewabah.
Sebagai kepala daerah, sekaligus Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim, dia mengaku selalu berusaha memberikan teladan yang baik dalam penerapan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker. Lantaran itu, dia menyindir warganya yang tidak menggunakan masker sebagai orang sakti.
"Yang tidak mau bermasker itu orang sakti. Kalau saya selalu pakai masker, karena saya tidak sakti," kata Isran saat kunjungan kerja di Kutai Barat, pekan lalu seperti dikutip dari akun Instagram pemprov_kaltim.
Terkait penggunaan masker ini, Gubernur Isran Noor berusaha untuk selalu konsisten, meski dalam beraktivitas di mana saja. Masker pun hanya dilepas pada saat makan dan minum.
Demikian juga ketika menerima tamu di ruang kerja atau sedang berpidato. Gubernur Isran tak pernah melepaskan masker. Tidak juga berjabat tangan dengan para tamu.
"Hand sanitizer selalu saya bawa untuk membersihkan tangan dari virus macam-macam," katanya.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kaltim Yudha Pranoto mengemukakan, terus melakukan upaya penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
"Kemarin kita lakukan penyemprotan di Kantor Satpol PP Kaltim Jalan Gajah Mada," katanya pada Selasa (15/6/2021).
Baca Juga: Warga Batam Antre Vaksinasi Dari Subuh Hingga Abai Prokes, Petugas Malah Datang Telat
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
-
4 Mobil Bekas 70 Jutaan Muat Banyak Penumpang, Incaran Keluarga Indonesia
-
5 Mobil Bekas 7-Seater yang Nyaman, Efisien dan Bandel Dipakai Jangka Panjang
-
5 Mobil Bekas Harga Terjangkau, Kenyamanan Premium: Terbaik buat Keluarga
-
Harga Sawit Kaltim Anjlok Imbas Melemahnya CPO