SuaraKaltim.id - Indonesia kembali kehilangan aktor senior, Fuad Alkhar atau yang dikenal dengan Wan Abud. Aktor yang pernah berakting dalam film Catatan Si Boy V ini dikabarkan meninggal dunia karena Covid-19.
Sebelum meninggal, aktor berusia 63 tahun ini sempat demam selama lima hari dan dirawat di RS UI Kota Depok, Jawa Barat.
Istri Wan Abud, Mimin menceritakan demam yang dialami Wan Abud tak kunjung sembuh. Hingga akhirnya, dia menghubungi dokter untuk memeriksa kondisi sang suami.
"Dari pihak Puskesmas datang kemarin. Tapi belum ada kabar positif," katanya saat ditemui di rumahnya kawasan Beji, Depok, Jawa Barat pada Jumat (18/62021).
Setelah satu jam menunggu hasil, Wan Abud kemudian dipastikan positif terkonfirmasi Covid-19.
"Mau dibawa ke rumah sakit. Tapi kan penuh, jadinya nunggu dulu sampai jam 11 siang," ungkapnya.
Meski begitu, kondisi Wan Abud tak juga membaik. Bahkan makin parah karena untuk pernapasan saja, dia sampai dibantu dengan selang.
"Dinas kesehatan sama suster datang kesini buat infus dan pakaikan selang pernapasan," jelasnya.
Saat kondisi Wan Abud semakin parah, akhirnya dirawat ke Rumah Sakit UI dengan rujukan.
Baca Juga: Ketua RT: Kemungkinan Wan Abud Meninggal Positif COVID-19
"Dibawa ke rumah sakit, sempat dirawat di UGD," katanya.
Namun Tuhan berkehendak lain, nyawa Fuad Alkhar tak bisa tertolong dan mengembuskan nafas terakhir pada pukul 00.00. Kini, jenazah Wan Abud telah dikebumikan di Pemakaman Covid Perigi, Sawangan Depok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 City Car Bekas 50 Jutaan Non-Toyota, Pilihan Anak Muda yang Ingin Bergaya
-
Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
-
4 Mobil Kecil Bekas Irit dengan Fitur Canggih, Pilihan Anak Muda
-
6 Model Toyota Avanza Bekas Favorit Keluarga, Referensi Mobil Hemat Biaya
-
Sultan Chaliluddin dari Kesultanan Paser Diajukan Jadi Pahlawan Nasional