SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan akan meminjam Embarkasi Haji Batakan untuk tempat isolasi mandiri bagi pasien Covid-19. Rencana tersebut disampaikan, lantaran kasus aktif Covid-19 di Kota Balikpapan terus meningkat dalam kurun waktu beberapa hari terakhir ini.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Balikpapan Andi Sri Juluarty mengemukakan, angka penambahan terkonfirmasi positif di Kota Minyak tersebut kebanyakan dari klaster keluarga. Meningkatnya klaster tersebut, karena dampak pascalibur lebaran lalu.
“Bukan di Balikpapan saja tapi hampir diseluruh Indonesia terjadi kenaikan kasus covid,” ujarnya seperti dilansir Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com pada Senin (21/6/2021).
Dia juga mengemukakan, keterisian ruang isolasi dan ICU di rumah sakit pun mulai banyak yang penuh. Dia mencontohkan di RSKD, baik ruang isolasi maupun ICU saat ini sudah penuh.
Baca Juga: Gawat! Melonjak Lagi, 76 Kasus Baru Covid-19 Muncul di Balikpapan
“Kami juga dapat arahan dari Pak Wali untuk berkoordinasi pihak rumah sakit untuk menyiapkan ICU darurat,” katanya.
Pemkot juga mengemukakan, saat ini tempat isolasi terpusat seperti Hotel Gran Tiga Mustika sudah penuh dan wisma yang berkapasitas 20 orang sudah terisi enam orang. Lantaran itu, pemkot berencana akan meminjam Embarkasi Haji Batakan sebagai tempat isolasi.
“Ini masih kami rapat dan koordinasikan terkait peminjaman kembali embarkasi haji jika kasus terkonfirmasi terus bertambah tinggi tiap harinya,” katanya.
Berita Terkait
-
Kasus COVID-19 di Indonesia Mulai Naik, Ini Perbandingan Update Virus Corona Asia Tenggara
-
Kasus COVID-19 di Indonesia Naik Signifikan, Sehari Bertambah 200 Pasien Baru
-
Cek Fakta: Kemenkes Wajibkan Pakai Masker Lagi Karena Kasus Covid-19 Melonjak, Benarkah?
-
Kasus Covid-19 Terus Naik, PB IDI Sebut Vaksinasi Bukan Segalanya
-
Covid-19 Naik Lagi, Ini Rekomendasi 4 Alat Tes Antigen Mandiri di Rumah
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
Terkini
-
APBD Terpangkas Rp 300 Miliar, Pemkab PPU Matangkan Program Kartu Cerdas
-
Libur Lebaran di Beras Basah: 3.000 Pelancong, Mayoritas Wisatawan Lokal
-
Harga Sewa Kapal ke Pulau Beras Basah: Mulai Rp 550 Ribu, Ini Daftarnya!
-
Dua Penghargaan Internasional dari The Asset Triple A Awards 2025 Sukses Diboyong BRI
-
Dari Nganjuk ke Sepaku, Wisatawan Rela Tempuh Perjalanan Jauh Demi IKN