SuaraKaltim.id - Semburan gas bercampur lumpur hingga ketinggian 50 meter membuat geger warga di Perumahan GBR 7 Jalan Mulawarman Balikpapan pada Senin (5/7/2021).
Semburan tersebut terjadi di depan rumah seorang Warga RT 05 Kelurahan Sepinggan, bernama Joko.
Peristiwa tersebut diketahui kali pertama terjadi sekira pukul 02.00 Wita dini hari.
Bahkan hingga Senin siang, masih terjadi semburan. Padahal, sumur tersebut baru digali dua pekan silam dengan kedalaman sekira 54 meter.
Baca Juga: Lokasi Semburan Gas dari Dalam Tanah di Bekasi Ditutup Sementara
“Kami baru lihat tadi pagi pukul 10 hingga siang tidak ada perubahan tinggi semburannya sekitar 50 meter. Pengeboran sudah selesai, sudah bisa dipakai airnya, tetapi tiba-tiba keluar semburan air bercampur gas,” kata Koordinator Sumur Bor, Boni seperti dilansir Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com pada Senin (05/07/2021).
Untuk mengetahui penyebabnya, tim dari Pertamina Hulu Mahakam (PHM) melakukan pemeriksaan kandungan gas yang keluar dari sumur bor tersebut.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, tidak ditemukan kandungan gas beracun namun ada kandungan yang dinilai cukup mengkhawatirkan.
"Kami menuju lokasi ini untuk mengukur kandungan gas semburan yang berada di sini. Pemeriksaan aman baik kadar oksigen H2S-nya kemudian kandungan lainnya. Agak sedikit mengkhawatirkan dari hasil pemeriksaan adalah H2S-nya jadi bervariasi kandungan ada 4, 5,6,7 memang di bawah standar," ujar salah satu anggota Tim dari PHM Asep Dedi.
Untuk sementara, warga setempat diminta tidak mendekat karena kemungkinan semburannya masih bisa lebih tinggi lagi.
Baca Juga: Penanganan Semburan Gas Lumpur di Pekanbaru
Tak hanya itu, Warga juga diminta tidak menyalakan api atau merokok di lokasi, karena dikhawatirkan apinya bisa menyambar.
Berita Terkait
-
Bukber Asyik di Samarinda & Balikpapan: Ini 5 Kafe serta Restoran Pilihan untuk Ramadan!
-
Bisnis Narkoba Eks Bos Persiba Balikpapan, Koleksi Mobil Mewah Catur Adi dari Mustang GT hingga Alphard Disita Polisi
-
Bareskrim: Direktur Persiba Sudah Lama Jadi Bandar Sabu Jaringan Lapas
-
Profil Catur Adi Prianto, Bos Persiba Balikpapan yang Tersandung Narkoba hingga Ditangkap Polisi!
-
Bareskrim Tangkap Direktur Persiba Balikpapan karena Narkoba, Begini Penjelasan Klub
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN