SuaraKaltim.id - Kebijakan PPKM Darurat yang diberlakukan Pemkot Balikpapan mendapat sambutan dari pedagang lesehan di kawasan Melawai.
Meski demikian, pedagang berharap ketentuan yang diterapkan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan berlaku bagi semua pedagang.
Hal tersebut diungkapkan salah satu pedagang, Tri Sunu yang menyebut masih ada pedagang yang justru buka hingga 24 jam.
“Semuanya pada libur, tapi masih ada masyarajkat yang belum menyadari hal ini, contoh seperti (pedagang ) Kantor Pos saya gak iri, itu bukanya tetap 24 jam ini juga mohon diantisipasi,” ujarnya dalam rapat di Balai Kota Balikpapan dan dilansir Inibalikpapan.com--jaringan Suara.com, Minggu (11/7/2021).
Baca Juga: Sejumlah Pengendara Heningkan Cipta Untuk Korban Covid-19 di Pos Ciledug
“Termasuk Kampung Timur sampai Wonorejo itu kafe luar biasa kanan kiri itu pak saya gak iri, tapi saya tetap bisa mengendalikan anggota saya. Saya tetap mendukung program pemerintah,” ujar dia.
Dia memaparkan, pedagang akan mematuhi semua ketentuan selama penerapan PPKM Darurat. Para pedagang lesehan Melawai tidak akan berjualan. Harapannya pandemi bisa segera berlalu.
“Saya bukan meminta hanya ingin menyampaikan saya mewakili anggota Melawai lesehan. Saya sangat mendukung langkah Pemkot kita mudah-mudahan wabah ini bisa segera reda,” paparnya.
Pihaknya memilih tutup, karena jika buka dari pagi hingga petang tidak akan ada pengunjung. Karena selama ini kawasan Melawai dikenal ramai pada petang hingga malam hari.
“Kita akan sampaikan dengan anggota kami sementara ini lebih baik tutup. Dari pada kita buka gak ada pengunjungnya. Karena (pengunjung) tahunya Melawai itru sore,” tegas Sunu.
Baca Juga: Anies Klaim PPKM Darurat Turunkan Mobilitas Kendaraan Hingga 62,3 Persen
Berita Terkait
-
Beli Kacamata Gucci & Saint Laurent di Optik Melawai, Dapat Diskon Khusus Nasabah BRI!
-
Nyanyikan Salam Terakhir buat Marissa Haque, Ikang Fawzi: You May See Me
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
-
Mimpi Manis Bekerja di Proyek Strategis Nasional Yang Berujung Nestapa
-
Festival Literasi Balikpapan ke-4 Segera Digelar, Pendaftaran Dibuka hingga 14 Oktober 2024
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya