SuaraKaltim.id - Selebritas Raffi Ahmad mengungkapkan dirinya pernah terinfeksi Covid-19. Pernyataan tersebut disampaikannya saat bincang dengan Desainer Ivan Gunawan di channel Youtube Ivan Gunawan pada Minggu (25/7/2021).
Dalam perbincangan tersebut, Suami Nagita Slavina ini mengaku sembuh dalam waktu yang cukup singkat. Namun sayangnya, pemilik RANS entertainment ini tidak mengungkapkan secara detail kapan dirinya terinfeksi Virus Corona.
"Nih gue buka di Podcast lu, pas di tes, gue pernah positif," kata Raffi Ahmad di kanal YouTube Ivan Gunawan seperti dilansir Suara.com pada Minggu (25/7/2021).
Diakui Rafi, saat positif Covid-19 gejalanya sangat ringan. Pun tak lebih dari seminggu, dia telah dinyatakan sembuh.
Baca Juga: Pisah Rumah dari Nagita Slavina, Raffi Ahmad Ternyata Positif Covid-19
"Nggak ada (meriang), batuk ada sedikit. Gue nggak ada apa-apa, biasa aja. Sehari dua hari udah sembuh," jelas presenter asal Bandung ini.
Ayah dari Rafathar ini menduga, penyebab kesembuhannya karena vaksin yang telah dijalaninya.
"Mungkin karena gue sudah dua kali vaksin. Alhamdulillah, antibodinya kuat. Tapi kata dokter, vitamin D gue juga bagus," jelas Raffi Ahmad.
Saat positif Covid-19, Raffi juga mengakui membatasi diri berinteraksi dengan sang istri, karena Nagita tengah mengandung anaknya yang kedua.
"Karena Nagita lagi hamil, gue pisah rumah," ujarnya singkat.
Baca Juga: Live Instagram Bareng Raffi Ahmad, Menpora Minta Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo Fokus
Igun, sapaan Ivan Gunawan, pun memaklumi dengan kondisi Raffi Ahmad yang terpapar Virus Corona. Lantaran aktivitas selebritas yang memulai meniti karier dari dunia model tersebut memiliki jadwal yang padat sehingga membuat kelelahan.
"Lu kena itu wajar, karena lu capek banget Fi. Orang itu ada titik lemahnya. Lu capek, makan belum tentu teratur, tidur juga kurang, kalau Covid-19 masuk, nggak ada salahnya," kata desainer yang akrab disapa Igun ini.
Pun Igun juga akhirnya mengakui, jika dirinya sempat positif Covid-19. Bahkan dampaknya lebih parah dari Raffi Ahmad.
"Waktu gue Covid-19, saturasi oksigen gue sampai 88 lho, rendah banget. Napas gue sampai tersengal-sengal," katanya. [Rena Pangesti]
Berita Terkait
-
Melayat ke Rumah Duka, Raffi Ahmad Unggah Potret Kenangan dengan Hotma Sitompul
-
7 Artis Pernah Jadi Klien Hukum Hotma Sitompul, Ada yang Berhadapan dengan Hotman Paris
-
Dalami Islam Bersama, Ruben Onsu Diomeli Ivan Gunawan Untuk Salat Sunah Sebelum Subuh
-
Berjasa Besar Tangani Kasus Narkoba Raffi Ahmad, Hotma Sitompul Tak Minta Bayaran
-
Deretan Kasus Besar yang Ditangani Hotma Sitompul
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN