SuaraKaltim.id - Pebulutangkis Indonesia yang mengikuti Olimpiade Tokyo 2020 bertanding pada hari ini Senin (26/6/2021). Pertandingan sendiri akan dimulai pada pukul 08.40 WIB atau 09.40 Wita.
Dilansir dari laman resmi Olympic, ada empat wakil Indonesia bakal tampil di babak penyisihan grup bulutangkis yang akan bertanding di Musashino Forest Sports Plaza.
Untuk pertandingan pertama menampilkan pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang akan berhadapan dengan wakil tuan rumah, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Untuk diketahui dalam empat pertemuan terakhir, kedua pasangan mampu saling mengalahkan. Praveen/Melati dan Watanabe/Higashino sama-sama dua kali mengoleksi kemenangan.
Baca Juga: Link Live Streaming Wakil Indonesia di Bulutangkis Olimpiade Tokyo Hari Ini, 26 Juli 2021
Selanjutnya, Duo Minion, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon akan tampil di pertandingan lanjutan Grup A. Ganda putra peringkat satu dunia itu melawan pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Dalam delapan kali pertemuan, Kevin/Marcus kerap tak terkalahkan.
Kemudian pada sore harinya, ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menghadapi pasangan Inggris Chloe Birch/Lauren Smith di laga lanjutan Grup A. Pasangan ganda putri Inggris itu belum pernah menang dari Indonesia dalam empat pertemuan terakhir mereka di turnamen besar.
Sedangkan, pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan menutup perjuangan tim bulutangkis Indonesia hari ini dengan menghadapi ganda putra Malaysia Aaron Chia/Wooi Yik Soh di Grup D. The Daddies terhitung enam kali menang dan sekali kalah dari calon lawannya tersebut.
Berikut jadwal wakil Indonesia di bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020
- 08:40 WIB - Ganda campuran - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) v Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
- 10:40 WIB - Ganda putra - Kevin Sanjaya Sukamulya/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia) v Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
- 16:00 WIB - Ganda Putri - Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) v Chloe Birch/Lauren (Britania Raya)
- 17:20 WIB - Ganda Putra - Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia) v Aaron Chia/Wooi Yik Soh (Malaysia).
Ingin melihat pahlawan olah raga Indonesia bertanding di cabang Bulutangkis melalui siaran streaming, Anda bisa meng-klik link ini.
Baca Juga: Atlet Angkat Besi Eko Yuli Irawan Raih Medali Perak
Berita Terkait
-
Raih Juara Dunia Junior 2024, Tim Beregu Campuran Indonesia Diguyur Bonus Ratusan Juta
-
Biodata Lengkap Mitzi Abigail, Istri Anthony Ginting Pernah Bergabung dengan PB Djarum
-
Candra Wijaya dan Debby Susanto Latih Talenta Bulu Tangkis di Future Champions Badminton Challenge
-
Resmi dan Lengkap! Daftar 53 Menteri dan 56 Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo - Gibran, Ada Legenda Bulu Tangkis
-
Legenda Bulu Tangkis Taufik Hidayat Kini Jabat Wakil Menpora di Kabinet Merah Putih
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terkini
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Edukasi dan Skrining Gizi: Upaya UI Ciptakan Generasi Sehat di IKN
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?