SuaraKaltim.id - Sebuah warung ramen di Kabupaten Garut, Jawa Barat (Jabar) tiba-tiba viral di media sosial. Pasalnya warung tersebut memajang baliho promo yang memancing perhatian publik.
Dalam video yang diunggah dalam akun Tiktok @Cuzzlathif pada baliho tersebut tertulis promo PPKM Buy 1 Get 1 Free kecuali Presiden dengan menampilkan foto Joko Widodo (Jokowi).
Namun akhirnya baliho tersebut diturunkan paksan oleh oknum aparat yang mendatangi warung tersebut beramai-ramai.
Dalam video singkat itu terlihat beberapa aparat pemerintah setempat tengah mencopot bahilo tersebut.
Sebelum mencopot bahilo tersebut, terlihat beberapa orang aparat tengah mengerubungi seseorang terkait isi kalimat yang terpampang di dalam bahilo yang berukuran cukup besar.
Diduga alasan aparat pemerintah mencopot bahilo tersebut lantaran tak terima dengan isi kalimat yang terpasang didalam bahilo warung ramen satu ini yang tak memberikan promo bagi Presiden Jokowi.
Karena di dalam isi kalimat bahilo ini terdapat gambar Presiden Joko Widodo dan tulisan yang menunjukkan promo tersebut tidak berlaku bagi Jokowi seorang.
"Merdeka! Promo PPKM buy 1 get 1 free ramen. Kecuali Presiden," bunyi keterangan kalimat dalam baliho tersebut.
Lantaran aksi petugas tersebut beberapa warganet mengomentarinya dalam akun tersebut.
Baca Juga: Warung Ramen Digeruduk Gara-gara Baliho Tak Beri Promo Buat Jokowi, Netizen: Baperan Amat!
"Ownernya ku anggap gagah dan pemberani" tulis akun Tiktok ***kurni******
Sindiran juga dilayangkan warganet lainnya.
"Kaya gini cepat tanggaap, giliran koruptor lembek," tulis akun N**ame.
Sementara itu, akun lainnya juga menyayangkan adanya langkah aparat tersebut dan membandingkannya dengan penangkapan koruptor.
"Ga ada kerjaan banget, yang kayak ginian di urusin!!! Urusin tuh yang makan duit rakyat, yang bikin rakyatnya dipaksa puasa!!!" kata akun Tiktok C***yb***.
"Ada tulisan presiden aja langsung copot... gabut bener nih aparat... ga ada kerjaan lain kah?" sambung akun Tiktok r****.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap