SuaraKaltim.id - Belakangan ini, video Najwa Shihab saat berbincang dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono kembali menjadi perbincangan warganet. Di video tersebut terlihat mereka sedang berbincang, khususnya dalam sebuah segmen di acara Mata Najwa.
Lucunya, yang menjadi sorotan netizen bukanlah perbincangan serius, melainkan guyonan, yang terjadi antara Najwa dan Menteri Basuki. Awal mulaa, Najwa protes kepada Menteri Basuki yang memanggilnya "ibu".
"Kok panggil aku ibu sih," ujar Najwa.
Menteri Basuki langsung sigap menanggapi protes wanita kelahiran 16 September 1977. Menteri Basuki meralat ucapannya, kemudian mengganti panggilan "ibu" dengan "mbak".
Baca Juga: Cek Shelter di Jogja, Menteri PUPR Minta Pasien Covid-19 Tak Boleh Isoman di Rumah
"Ohh.. Iya mba. Hehehe," ujar Basuki sembari tertawa kecil.
Namun, Najwa masih enggan dipanggil dengan embel-embel "mbak".
"Manggil nama aja, pak," pinta Najwa.
Saat itulah, Basuki Hadimuljono melontarkan gombalannya sembari berkelakar.
"Oh ya.. sayang. Eh siapa namanya?" ceplos Basuki.
Baca Juga: Persiapan RS Darurat Covid-19 di AHD, Menteri PUPR: 2 Agustus Sudah Beroperasi
Gara-gara video itu, netizen heboh dan memuji sifat Basuki Hadimuljono yang apa adanya. Bahkan, ada juga netizen yang memberikan komentar kocak. Seperti
"Mentri yang paling humble dan kelihatan hasil kerjanya.. Nggak neko-neko juga," komentar netizen.
"Tiba-tiba dipanggil sayang kan terkejoet," imbuh yang lain.
"Tiati pak pulang-pulang nggak nemu pintu masuk lho," kelakar netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Riwayat Pendidikan dan Gelar Najwa Shihab, Trending usai Wawancara Prabowo
-
Najwa Shihab Wawancara Prabowo Subianto, Pandji Pragiwaksono Beri Reaksi Tak Terduga
-
Wawancarai Presiden Prabowo, Ekspresi Najwa Shihab Tuai Perbincangan
-
Momen Prabowo Bertemu 6 Pemred Media: Semoga Jawaban Saya Dapat Diterima
-
Kata Pandji Pragiwaksono soal Najwa Shihab Digosipkan Gabung Rezim
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN