SuaraKaltim.id - Sopir angkot menangis pilu setelah mengaku terdampak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat. Dengan suara bergetar, ia mengungkap kesulitan hidupnya setiap hari, imbas PPKM level.
Curhatannya yang menggetarkan hati tersebut menjadi viral setelah dibagikan akun Instagram @beritaterkini.id_. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 5.800 kali.
"Sedih! Tangisan sopir angkot yang terkena dampak PPKM Darurat, buat makan ngutang dulu," tulis @beritaterkini.id_ sebagai keterangan Instagram seperti dikutip dari Suara.com, Senin (2/8/2021).
Dalam video, terlihat usia sopir angkot sudah tak muda. Ia menangis tersedu-sedu, di depan angkotnya, akibat perpanjangan PPKM Darurat.
"Curhatan sopir angkot hadapi pandemi. PPKM diperpanjang, penumpang sepi, bensin saja minta sama istri," tulis perekam sebagai keterangan dalam video.
PPKM Darurat telah membuat angkotnya sepi penumpang. Tak hanya itu, ia sampai harus meminta uang ke istri untuk modal beli bensin.
Suara sopir angkot tersebut gemetar saat mengungkap dampak pandemi Covid-19. Ia sampai harus mengutang demi bisa membeli makan setiap hari.
"Beli bensin tiap hari minta uang sama istri. Uang makan harus ngutang dulu. Buat bayar gak bisa," ungkap sopir angkot dengan suara gemetar di video.
Sopir angkot itu tampak kesulitan melanjutkan curhatannya. Suaranya tersendat-sendat mehanan isak tangis, sesekali ia mengelap wajahnya yang meneteskan air mata.
Baca Juga: Viral Spanduk Sate Maranggi Bikin Salfok dan 4 Berita Lifestyle Populer Lainnya
Tuai Sorotan Tajam Warganet
Momen menyesakkan hati itu menuai sorotan tajam warganet. Mereka bertanya sampai mengkritik pemerintah yang tidak bisa menolong rakyat kecil.
"RT/RW setempat gak ngurusin kah?" tanya warganet.
"Sementara memteri dan para pejabat lainnya, anggota dewan semua pada makan enak dan tidur nyenyak. Luar biasa," kecam warganet.
"PPKM diperpanjang. Alhamdulillah, semakin ngenes," sahut warganet.
"Semoga Allah mengganti rejeki hari ini, dengan rejeki yang cukup untuk bapak di hari esok," doa warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga
-
3 Pilihan Mobil Listrik 7-Seater, Tenaga Maksimal buat Keluarga Besar
-
Jalan Nasional Kutai Barat-Mahulu Rusak, Gubernur Kaltim Desak Perbaikan
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis