SuaraKaltim.id - Janji Dinar Candy yang berjanji akan memprotes perpanjangan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan berbikini benar-benar dilakukan.
Dalam satu unggahan di akun Instagram pribadinya, Dinar berdiri mengenakana bikin sambil membawa papan di trotoar jalan.
"Warning !! jangan tiru adegan ini !! Aku lagi cari pelampiasan lagi setres," tulis Dinar Candy, Rabu (4/8/2021).
Meski begitu, tidak diketahui pasti aksi yang dilakukan tersebut berada di jalan raya wilayah mana.
Baca Juga: Dinar Candy Tepati Janji Pakai Bikini di Pinggir Jalan, Begini Penampakannya
Namun, aksi tersebut sontak mendapat tanggapan beragam dari warganet dan juga selebritas lainnya.
Dalam unggahan yang menampilkan foto Dinar Candy berbikini, akun jhonsss24 milik komedian Dustin TIffani.
"Wanjierrrrr Yasallammmmmm jahhhh."
Pun juga ditulis akun IG @cita_citata yang menimpali aksi Dinar Candy dengan sebutan gila dalam bahasa Sunda.
"GELO ."
Senada dengan Cita Citata, pembalap Akbar Rais juga menulis kata-kata serupa dalam kolom komentar akun Dinar Candy.
"Wah udah gila."
Baca Juga: Protes PPKM Diperpanjang, Jogja Exotarium Lepaskan Sejumlah Satwa untuk Cari Makan Sendiri
Sebelumnya diberitakan, Dinar Candy memastikan bakal melakukan aksi menggunakan baju bikini di jalanan sebagai bentuk protes terhadap kebijakan PPKM yang kembali diperpanjang sampai 9 Agustus 2021.
Dinar pun mengakui akan ada resiko saat melakukan aksinya tersebut. Salah satunya adalah bakal ditangkap Satpol PP.
"Aku resikonya nggak tahu. Resikonya diciduk satpol PP takut dikira orang gila," ungkap Dinar Candy, saat ditemui di kediamannya, kawasan Pisangan, Tangerang Selatan, Selasa (3/8/2021).
Dinar mengaku tidak terlalu khawatir dengan pihak Satpol PP. Namun dia takut dengan ibu-ibu yang bakal lewat nanti.
"Tapi aku yang takut itu kalau pakai Bikini ibu-ibu sebenarnya. Serius," ucap Dinar Candy.
Menurut Dinar, ibu-ibu kerap melakukan hal yang tidak terduga bila ada yang tidak disukainya. Bahkan perempuan asal Bandung itu menjadi musuhnya bila kerap berpenampilan seksi.
"Ibu-ibu itu kalau nggak ngelempar pasti dikata-katain musuh aku tuh dari dulu ibu-ibu," jelasnya.
Namun, penggemarnya dari kalangan ibu-ibu mulai banyak sejak dirinya tampil menjadi seorang komedian..
"Tapi pas masuk dunia komedi itu fans ibu-ibu udah mulai banyak. Cuma kalau aku pakai yang seksi-seksi itu ibu-ibu jadi musuh aku lagi," jelasnya.
Sayang Dinar Candy belum memastikan kapan aksinya menggunakan baju bikini di jalanan akan dilakukan. Dia hanya memastikan bila aksinya bakal dilakukan di bulan ini.
"Realisasinya segera di bulan ini," tutup Dinar Candy.
Berita Terkait
-
Dituding Tukang Tipu, Fitri Salhuteru Minta Korban Laporkan Dirinya ke Polisi
-
Berapa sih Honor DJ Dinar Candy? Disebut Nikita Mirzani Kena Tipu Rp5 Miliar oleh Fitri Salhuteru
-
5 Sosok Berjasa yang Menolong Lina Mukherjee Selama di Penjara, Ada Nama Dinar Candy Hingga Isa Zega
-
Lina Mukherjee Dikasih Duit oleh Dinar Candy dan Isa Zega, Lebih Banyak dari..
-
Tak Terima Dituduh Tipu Dinar Candy Rp 5 Miliar, Fitri Salhuteru Nantikan Klarifikasi Sang DJ: Saya Pun Penasaran
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim