SuaraKaltim.id - Penggemar Carl "CJ" Johnson, kalian harus bersiap. Perusahaan video game asal Amerika Serikat, Rockstar Games, dilaporkan sedang memperbarui tiga judul game Grand Theft Auto (GTA) lawas yang sebelumnya muncul di konsol PlayStation 2 (PS2).
Adapun judul game yang sedang diperbarui atau di-remastered antara lain GTA 3, GTA Vice City, hingga GTA San Andreas.
Diwartakan NDTV dan disadur dari Suara.com, Minggu (15/8/2021), GTA versi remastered ini akan dirilis akhir Oktober atau awal November nanti.
Tiga judul game ini juga akan tersedia untuk konsol PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, Nintendo Switch, PC, Stadia, hingga smartphone.
Baca Juga: Main GTA San Andreas di Ponsel Lawas Ini, Bikin Bertanya-tanya Kok Bisa
Ketiga game GTA remastered ini akan hadir dengan versi modifikasi dari versi sebelumnya. Gameplay juga dikatakan tetap sesuai dengan versi asli.
Sementara untuk tampilan antarmuka disebutkan bakal tetap sama seperti yang dihadirkan sebelumnya.
Informasi terkait versi remastered ini sebenarnya telah beredar selama beberapa waktu belakangan.
Perusahaan induk Rockstar, Take-Two Interactive, telah mengonfirmasi bahwa mereka berencana merilis tiga game lawas tanpa menyebutkan judulnya.
Ada kemungkinan game versi remastered ini bisa ditujukan ke game lawas lain di luar GTA, seperti Bioshock, Max Payne, atau Bully.
Baca Juga: GTA Online Los Santos Tuners Segera Rilis Uodate Terbaru Akhir Juli 2021
Peluncuran game baru memang banyak diundur karena adanya pandemi Covid-19.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN