SuaraKaltim.id - Bagi warga yang kesulitan ekonomi, Pandemi Covid-19 menjadi masa-masa yang paling menyulitkan. Berbagai cara pun dilakukan untuk bisa menyambung hidup, salah satunya dengan cara menggadaikan barang berharga.
Menariknya, Warga di Kabupaten Tuban Provinsi Jawa Timur (Jatim) ternyata menggadaikan benda berharga lain lantaran tidak punya emas. Kebanyakan warga yang tidak memiliki emas, bahkan menggadaikan barang berharga berupa benda antik atau benda kuno.
Menurut catatan di Kantor Pegadaian Kabupaten Tuban, ada 1.600 potong barang atau benda kuno yang digadaikan. Total tersebut tersebar di Kantor Pegadaian Tuban serta di tujuh unit pegadaian yang tersebar di wilayah tersebut.
"Sampai saat ini jumlah benda kuno yang digadaikan di Kantor Pegadaian Tuban ada sekitar 1.600 potong," kata Pimpinan Kantor Pegadaian Kabupaten Tuban Putut Pribadi seperti dikutip dari Bloktuban.com-jaringan Suara.com pada Selasa (24/8/2021).
Baca Juga: Erick Thohir Umumkan Akan Gabungkan BRI, PNM dan Pegadaian ke Emak-emak
Dia mengemukakan, benda kuno yang biasa digadaikan warga tersebut meliputi Bokor dari kuningan, Tenem, Jedi serta Kembol (Wadah Kinangan) dari kuningan.
Benda antik tersebut pun memiliki nilai taksir untuk digadaikan, yakni mulai Rp 150 ribu hingga Rp 800 ribu.
"Harga gadainya untuk benda kuno paling rendah mulai Rp 150 ribu sampai yang paling tinggi Rp 800 ribu. Itu kan sudah bisa kalau dibuat untuk usaha kecil-kecilan," katanya.
Namun dia mengemukakan, walau ada yang menggadaikan benda kuno, namun transaksi gadai yang umum dilakukan masyarakat wilayah tersebut adalah transaksi gadai emas.
Baca Juga: #PunyaRencana Merdeka Finansial? Ayo Gabung Webinar Inspirasi Emas dari Pegadaian!
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
6 Tanaman Pagar yang Bikin Rumah Lebih Asri dan Estetik, Nomor 2 Dipakai di Istana Singapura!
-
Daftar 10 Link DANA Kaget Terbaru 8 Juli 2025, Waspada Saldo Gratis Palsu!
-
Samarinda Gratiskan Buku Pelajaran SD dan SMP Negeri, Pemkot Pastikan Tak Ada Lagi Pungutan
-
Reformasi BUMD Kaltim Berlanjut, Rekrutmen Direksi Kini Diperluas
-
Konstruksi IKN Jadi Model Efisiensi Global di Konferensi Jepang