Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Senin, 06 September 2021 | 13:01 WIB
Tangkapan layar video. [Instagram/@selebgramkaltim]

SuaraKaltim.id - Cempedak merupakan salah satu jenis buah yang mudah ditemukan di Indonesia. Sekilas buah ini mirip sekali dengan buah nangka. Bedanya, ukuran buah cempedak cenderung lebih kecil, manis, gurih, dan lembut daripada buah nangka.

Buah ini lebih sering dilihat jika kita berada di Kaltim. Masyarakat Kaltim memanfaatkan buah ini mulai dari kulitnya, buahnya, hingga bijinya. Semua yang ada di cempedak bisa diolah dan dimakan bagi warga Kaltim.

Namun, video yang  memperlihatkan seorang wanita me-review cempedak ini tuai perhatian warga Kaltim. Wanita tersebut diduga bukan berasal dari Benua Etam. Pasalnya dia me-review cempedak, lalu memakannya begitu saja tanpa mengupas kulitnya,

Video itu diunggah di akun instagram @selebgramkaltim. Wanita itu mengaku, saat di awal video, pengalaman memakan cempedak ini merupakan momen pertama yang dia lakukan.

Baca Juga: Heboh di Malaysia, Video Pocong Jadi-jadian Datang ke Pusat Vaksinasi Covid-19

"Aku juga belum pernah makan yah, the first (time) banget aku makan buah ini. Kalau tadi aku tanya ini namanya cempedak yah. Seperti nangka tapi ini bukan nangka, mari kita coba," ucap wanita itu sebagai kalimat pembukanya, Senin (6/9/2021).

Saat wanita itu mulai menggigit kulit cempedak, dan memakannya, sontak wanita lain yang merekam aksinya tersebut mempertanyakan cara memakan buah itu.

Si wanita yang merekam aksi tersebut merasa kaget. Dirinya juga tak percaya apakah cara memakan cempedak seperti yang dilakukan temannya tersebut. Dia bahkan bertanya hingga dua kali.

"Masa makannya gitu? Masa makannya gitu? Enak kah?," tanya wanita yang merekam aksi tersebut.

Wanita yang memakan cempedak mentah itu tetap melanjutkan aksinya. Dia kembali mereview buah tersebut, seolah tak menggubris pertanyaan temannya.

Baca Juga: Viral Cewek Lip Sync 'Ku Menangis', Jatuhkan Diri ke Pangkuan Mantan yang Menikah

"Wangi banget. Rasanya sih biasa aja. Gak ada manis, gak ada asem, datar aja. Kita coba satu gigitan lagi aja," ujarnya.

Setelah dua gigitan, wanita itu mulai merasakan manis dari buah cempedak tersebut. Lalu kembali lagi, dirinya me-review rasa manis itu.

"Hm dalamnya manis banget ini dalamnya. Beda sama yang ini (menunjuk kulit bagian luar)," sambungnya.

Tangkapan layar video. [Instagram/@selebgramkaltim]

Komentar warganet

Aksi wanita memakan cempedak langsung dengan kulitnya tersebut viral di media sosial. Dari unggahan @selebgramkaltim, sang pemilik akun menuliskan keterangan yang mengundang warganet untuk berkomentar.

"Anak Kalimantan menangis melihat ini. Kasih paham nah cara makan nya," tulis pemilik akun tersebut.

Sontak warganet Kaltim pun memberikan tanggapannya. Mulai dari cara memakan, hingga menanggapi review wanita tersebut.

"Tangan aja getahnya lengket apalgi digigi itu," katanya.

"Getahx berasa mayones ya mba," ujar yang lain.

"Amun kami urang KUTAI namanya TODAK...," jelasnya.

"Ga gitu sayang makannya :(," tambah yang lain.

"dahlah, capek!," tuturnya.

"Salut ehh..GK merasa lengket kah di bibir ma gigi," timpal yang lain.

"Bikin nangis betul liatnya," ucapnya.

"sekalian bijix langsung makan ," pungkas yang lain.

Saat berita ini ditulis, unggahan itu sudah di tonton sebanyak 5.269 kali, dan disukai sebanyak 732 kali.

Load More