SuaraKaltim.id - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) akhirnya meminta stasiun TV untuk menghentikan siaran glorifikasi Saipul Jamil. Terkait akan hal itu, komika Ernest Prakasa mengapresiasi langkah baik dari KPI tersebut.
Dalam akun Twitternya, ia menuliskan update terbaru terkait kabar itu. Dirinya juga memberikan emotikon jempol seolah memuji kinerja KPI.
"UPDATE: KPI sudah melarang mantan napi pencabulan untuk jadi bintang tamu TV. Saya apresiasi langkah yang baik ini," katanya dikutip Senin (6/9/2021).
Ia juga melanjutkan, dengan larangan tersebut, masyarakat bisa mengetahui kinerja KPI yang akhirnya muncul setelah masyarakat berbondong-bondong mengomentari kemunculan Saipul Jamil di salah satu stasiun televisi.
"Enak kan jadi kerasa KPI ada gunanya, bukan cuma ngeburemin nenen tupai di pilem kartun," lanjutnya sembari memberikan emotion jempol diakhir kalimat.
Pemain film Susah Sinyal ini juga menanggapi komentar pengikutnya yang merasa resah. Lantaran, kejadian glorifikasi Saipul Jamil itu menimbulkan penolakan, hingga akhirnya viral, baru ditindak oleh KPI.
"Iya sih. Tapi mending mana dibanding udah viral kaga ditindak juga? Bersyukur aja lah," ucapnya, yang diakhir kalimat diberikan tanda emotikon tertawa.
Kemudian, bagi pria yang lahir 29 Januari 1982 di Jakarta itu justru bagus jika sebuah kasus mengalami viral terlebih dahulu baru ditindak.
"In a way, justru 'viral dulu baru ditindak' ini bagus. Jadi kita tau, kalo ada masalah, harus lapor ke mana. LAPORLAH KE NETIJEN!," tandasnya mengakhiri.
Baca Juga: Ernest Prakasa Puji KPI yang Minta Stasiun TV Setop Undang Saipul Jamil
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap