SuaraKaltim.id - Setelah Kota Balikpapan berstatus PPKM Level 2 bioskop di Kota Minya kini telah diperbolehkan beroperasi. Hal itu berdasarkan Surat Edaran (SE) Wali Kota Rahmad Mas'ud terkait ketentuan PPKM Level 2.
Salah satunya bioskop di Balikpapan Super Blok (BSB) e-Walk yang sudah buka kembali. Pernyataan menggembirakan terkait kabar tersebut disampaikan General Manager Mall e-Walk dan Pentacity Yudi Saharuddin.
“Kita sudah menerima surat edaran dari Wali Kota dan itu suatu yang mengembirakan buat kami pengelola mall, karena setelah sekian lama beberapa tenant atau toko tidak bisa dibuka,” ujarnya, dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (7/10/2021).
Ia mengatakan, bisokop, termasuk wahana permainan sempat tutup berbulan-bulan akibat kasus penularan Covid-19 di Balikpapan tinggi. Bahkan Balikpapan menerapkan PPKM Level 4 selama beberapa bulan lalu.
"Jadi contoh wahana permainan, bioskop juga sudah beberapa bulan mereka gak bisa buka, karyawananya di rumahkan, mereka tidak bisa bekerja dan hari ini boskop kembali dibuka," katanya.
Namun katanya, setelah bioskop diperbolehkan buka kembali, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Tentu dengan prokes yang ketat sesuai dengan anjuran atau surat edaran.
Lalu kapasitas tidak boleh melebih 50 persen. Tidak diperkenankan makan di dalam sbisokop. Begitupun bagi pengunjung yang akan nonton wajib sudah divaksin karena dicek aplikasi peduli lindungi.
“Anak-anak dibawah 12 tahun belum bisa masuk untuk nonton. Kemudian yang masuk harus gunakan aplikasi peduli lindungi."
“Peduli lindungi itu harus hjau, jadi kalau dia gak hijau dia gak boleh secara personal ketika kita harus scan barcode ,” jelasnya.
Baca Juga: Kehadiran Siswa 50 Persen, SMP di Balikpapan Ini Siap Jalani PTM
Harapannya dengan dibukanya bioskop akan kembali meramaikan pusat perbelanjaan tersebut. Sehingga ekonomi berputar secara optimal di Kota Pelabuhan.
“Kemudian imbas kepada karyawan yang bekerja, berdampak pada ekonomi. Karena kita kasihan karyawan sempat di rumahkan beberapa bulan mereka sempat cari kerja kemana-mana," tandasnya mengakhiri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Mobil Bekas Toyota untuk Wanita, Interior Mewah dan Praktis
-
Warga Kaltim Diminta Waspada Superflu, Menyusul Terdeteksi di Indonesia
-
4 Mobil Bekas yang Irit dan Andal buat Angkutan Keluarga atau Usaha
-
3 Mobil Mitsubishi Bekas untuk Pemula, Fitur Lengkap dan Mudah Dikendarai
-
3 Mobil Suzuki Bekas buat Orang Tua, Praktis dan Mudah Dikendalikan