SuaraKaltim.id - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) tengah fokus memulihkan pariwisata dan ekonomi kreatif yang sempat terpuruk akibat Covid-19. hal itu disampaikan Menparekraf Sandiaga Uno saat menutup rangkaian Apresiasia Kresia Indonesia di Plaza Balikpapan, pada Selasa (30/11/2021) kemarin.
Salah satunya, ia menjanjikan akan mengembangkan ekonomi kreatif (Ekraf) di Bumi Mulawarman. Yakni di Kota Balikpapan maupun Samarinda, yang dinilai olehnya memiliki potensi yang besar.
“Kita lihat produk-produk di Balikpapan maupun di Samarinda, (dari situ) kita lihat luar biasa potensinya dan ini akan kita kembangkan dengan pelatihan dan pendampingan,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu (1/12/2021).
Menurutnya, selama ini sekitar 20 juta warga yang menggantungkan hidupnya di sektor pariwisata dan ekraf. Bahkan, sektor-sektor tersebut, mampu menyerap tenaga kerja hingga enam kali lipat.
Baca Juga: Dua Daerah di Kaltim Masuk Zona Hijau, Penambahan Kasus Covid-19 Hari Ini Ada 4
“Karena dari sektor-sektor yang ada di Indonesia, dunia usaha, pariwisata dan ekonomi kreatif, paling dampak dari terciptanya lapangan kerja. (Sebanyak) enam kali lipat,” sambungnya.
Sandiaga sendiri menaruh perhatiannya, khususnya pada Kaltim yang akan menjadi Ibu Kota Negara (IKN). Sehingga akan menarik banyak investasi. Harapannya, Kaltim juga menjadi kawasan strategis pariwisata nasional.
“Ini ada PR ke saya bahwa sudah tiga kali RPJMN kita belum ada (destinasi pariwisata di Kaltim yang diakomdasi), ini pesanan dari Gubernur, dari warga Balikpapan,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Posko Arus Balik PKT di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Disambut Hangat Pemudik
-
PKT Buka Posko Mudik BUMN di Bandara Sepinggan
-
Pupuk Kaltim Fasilitasi 366 Pemudik Asal Bontang dan Samarinda
-
Sandiaga Uno Intip Peluang Potensi UMKM di Love Second Change
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN