SuaraKaltim.id - Capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), untuk dosis 1 pada Minggu (19/12/2021) kemarin naik 0,02 persen ketimbang sehari sebelumnya. Rinciannya yakni dari 71,43 pada Sabtu menjadi 71,45 per hari Minggu.
"Sedangkan untuk dosis 2 hari ini (Minggu, 19 Desember 2021) sudah tercapai 51,35 persen dari total target sebanyak 135.017 orang," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 PPU dr Jansje Grace Makisurat, melansir dari ANTARA, Senin (20/12/2021).
Dia bersyukur setiap hari tingkat vaksinasi di PPU terus meningkat meski tipis. Sehingga peningkatan ini tentu mampu membantu menciptakan kekebalan kelompok agar tidak mudah tertular Covid-19.
Rincian per kelompok masyarakat yang divaksin Covid-19 adalah untuk kelompok masyarakat rentan dan umum pada dosis 1 tercapai 60,67 persen, naik 0,01 persen ketimbang kemarin yang tervaksin 60,66 persen.
Baca Juga: Capaian Vaksinasi di Riau Tinggi, Data Kemenkes Dipertanyakan
Untuk dosis 2 tercapai 36,95 persen, atau mengalami kenaikan 0,01 persen ketimbang hari kemarin yang tercapai 36,94 persen.
Kemudian untuk kelompok remaja di dosis 1 tercapai 82,39 persen, mengalami kenaikan 0,04 persen ketimbang hari sebelumnya yang tervaksin 82,35 persen.
Pada dosis 2 tercapai 68,88 persen, naik 0,04 persen jika dibandingkan dengan hari sebelumnya yang sebanyak 68,84 persen.
Pada kelompok lansia, lanjutnya, untuk dosis 1 tercapai 53,20 persen, terjadi peningkatan 0,7 persen ketimbang hari sebelumnya yang sebanyak 53,9 persen. Pada dosis 2 tercapai 36,75 persen, naik ketimbang sebelumnya yang tercatat 36,70 persen.
Selanjutnya untuk kelompok petugas pelayanan publik pada dosis 1 telah tercapai sebanyak 129,41 persen, sedangkan pada dosis 2 pun capainnya melebihi target yang sebanyak 124,58 persen.
Baca Juga: Gawat! Spanyol Laporkan Kenaikan Kasus COVID-19 Dua Kali Lipat
Untuk kelompok sumber daya manusia kesehatan, katanya lagi, pada dosis 1 tercapai 119,34 persen, naik ketimbang hari sebelumnya yang sebanyak 119,17 persen.
Berita Terkait
-
KPK Pastikan Kasus Dugaan Suap IUP Kaltim Yang Diduga Libatkan Cawabup PPU Tak Akan Tunggu Pilkada Rampung
-
Intip Momen Jokowi Pimpin Sidang Kabinet Terakhir di IKN
-
Momen Bersejarah! Upacara HUT ke-79 RI Sukses Digelar di IKN untuk Pertama Kalinya
-
Menilik Lokasi IKN 10 Tahun Lalu, Disebut Jadi Langganan Banjir Karena Eksploitasi Lahan
-
Akan Dipakai untuk Upacara 17 Agustus, Intip Progres Pembangunan IKN
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN