SuaraKaltim.id - Peristiwa jalan amblas terjadi Desa Bunga Putih, Salo Manis, Marangkayu, Kukar. Akibatnya, akses Jalan Poros Marangkayu-Muara Badak terputus.
Video peristiwa jalan amblas itu viral di media sosial (Medsos) usai diunggah akun informasi di Instagram, @info_kukar. Dalam unggahannya itu, dijelaskan bahwa akses jalan poros Marangkayu-Muara Badak terputus akibat amblasnya jalan tersebut.
“Kondisi akses jalan poros Marangkayu-Muara Badal pagi ini dikabarkan terputus, tepatnya di sekitaran wilayah Desa Bunga Putih (Marangkayu).” tulis admin tersebut dalam keterangannya, dikutip Minggu (16/1/2022).
Akibat akses jalan yang terputus ini, masyarakat yang melintas dari arah Bontang menuju Samarinda maupun sebaliknya tak bisa melalui jalan tersebut. Sehingga dihimbau bagi warga untuk bisa menggunakan jalan poros utama atau jalan provinsi untuk akses Samarinda-Bontang maupun sebaliknya.
Dari rekaman video, kondisi jalan yang amblas membuat sejumlah warga yang hendak melintas juga terlihat sangat berhati-hati saat akan melewati jalan tersebut. Beberapa petugas SAR juga nampak membantu warga yang tengah menuntun sepeda motor, saat akan menyebrangi jalan yang amblas tersebut.
Selain itu juga, tampak beberapa kendaraan, baik roda dua maupun roda empat yang terpakasa memutar balik kendaraannya untuk menggunakan jalur lain.
Sementara itu, di akun Instagram lain yakni @info_samarinda_ juga mengunggah video serupa. Dalam video itu admin akun tersebut menuliskan keterangan bahwa jalan terputus akibat amblasnya semenisasi jalan.
“BREAKING NEWS : Jalan poros Muara Badak-Marangkayu terputus akibat amblas semenisasinya, sementara yang dari Bontang R4 atau diatasnya tidak bisa melintas, semoga cepat dicarikan solusinya oleh pemerintah. Minggu, 16/01/2022,” tulis admin.
Tanggapan warganet
Baca Juga: Sampai Dituduh Menipu, Sepasang Saudara Ini Bisa Tampil 30 Tahun Lebih Muda Cuma Pakai Makeup
Menanggapi hal tersebut, sejumlah warganet pun langsung membanjiri kolom komentar pada unggahan video yang memperlihatkan peristiwa jalan amblas itu. Beberapa warganet banyak yang menilai, bahwa amblasnya jalan itu dikarenakan sering dilintasi oleh kendaraan bermuatan berat.
Berita Terkait
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN