SuaraKaltim.id - Viral di media sosial (Medsos) Instagram, seorang wanita mengacungkan jari tengahnya kepada seorang polisi lalu lintas. Aksinya itu dilakukan di sebuah perempatan lampu merah.
Diduga wanita itu marah dan kesal kepada aparat tersebut, lantaran menegurnya karena tidak memakai helm di perempatan lampu merah. Usai ditegur, wanita itu memang langsung menggunakan helmnya, namun setelah memakai helm, dia justru mengacungkan jari tengah saat polisi itu berbalik membelakangi dirinya.
Aksi wanita tersebut direkam oleh salah seorang pengendara mobil yang persis di belakang wanita tersebut. Pria yang merekam itu mengatakan apa yang dilakukan polisi itu sudah benar. Ia justru bingung dengan wanita yang justru kesal karena ditegur untuk menggunakan helm.
"Enggak salah kok (ditegur)," kata pria itu dalam video rekaman tersebut, dikutip Rabu (19/1/2022).
Baca Juga: Viral, Video Detik-detik Pria Mabuk di Depan Bima Arya Saat Tutup THM Zentrum Bogor
Video itu diunggah oleh akun @memomedsos. Sang admin menjelaskan secara detail tentang peristiwa tersebut di keterangan tulisnya.
"Seorang wanita mengacungkan jari tengah ke arah polisi di persimpangan lampu merah Pasar Rebo, Jakarta Timur. Wanita tersebut diduga tak terima setelah ditegur polisi lantaran tak memakai helm," terangnya.
Tanggapan warganet
Warganet yang menyaksikan video tersebut ramai memberikan komentar. Mereka menilai apa yang dilakukan wanita tersebut norak dan tak patut untuk ditiru.
"Paan sih norak. Dikata keren kali acungin jari tengah. Elu yang salah, elu yang sewot.," ucapnya.
Baca Juga: Santuy Makan Mi Instan di Tengah Banjir Setinggi Perut, Aksi Cowok Berambut Pirang Ini Bikin Heran
"Sok keras beraninya dibelakang," ujarnya.
Berita Terkait
-
IHSG Kebakaran Jadi Trending, Warganet: Indonesia Terancam Krisis
-
Riset Ungkap Orang Indonesia Suka Tonton Video Online Berupa Konten Musik hingga Komedi-Viral
-
Palembang Kembali Jadi Sorotan: Viral Motor WNA Dicuri, Netizen Serbu Kolom Komentar
-
Viral Bapak 11 Anak Bikin Heran Dedi Mulyadi, Ini Tips Atur Keuangan Keluarga Pas-pasan
-
Viral Beli Emas usai Lebaran: Kecemasan Kolektif Tanpa Solusi?
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
-
IHSG Hari Ini Anjlok Parah, Prabowo Mengaku Tidak Takut Hingga Singgung Judi
-
Kopicek: Ketika Komunitas Mata Hati Mengubah Stigma Tunanetra Melalui Kopi
-
IHSG Bergejolak, Prabowo Sesumbar: Saya Tidak Takut dengan Pasar Modal
Terkini
-
Dari Infrastruktur hingga UMKM, DPRD PPU Siap Genjot Perubahan Jelang Era IKN
-
Wisata Tambalang Berubah Duka, Bocah Teluk Bayur Tenggelam saat Liburan Keluarga
-
Rp 10 Miliar untuk Wifi Gratis, Apa Saja yang Didapat Warga Desa Kaltim?
-
IKN Sudah Mewah, Tapi Tikus Masih Jadi Tuan Rumah?
-
Saat Motor Brebet Jadi Isu Publik, Pemerintah Dinilai Gagal Jaga Komunikasi Krisis