SuaraKaltim.id - Viral di media sosial (Medsos) Instagram seorang anak yang mengikuti lomba MTQ namun dirinya berada di dalam mobil ambulance. Belakangan, anak itu diketahui bernama Dimas.
Dimas terpaksa mengikuti lomba MTQ di dalam ambulance lantaran dirinya sempat mengalami kecelakaan. Namun, diduga karena tak ingin kehilangan moment perlombaan tersebut, dirinya pun mengikuti lomba itu dengan keadaan yang terbilang berbeda.
Seorang pria yang merekam aksi Dimas mengikuti lomba MTQ di dalam ambulance itu pun memberikan jawaban senada. Ia mengatakan bahwa anak itu tetap semangat walaupun dalam kondisi yang serba terbatas.
"Laporan kafilah kita atas nama Dimas, ini kemarin kecelakaan, jadi dia tampil dari ambulance," jelas pria yang merekam Dimas, dan videonya diunggah oleh akun informasi @beritaterkinismr, Rabu (2/3/2022).
Baca Juga: Facebook dan Instagram Hapus Konten dan Berita yang Dikendalikan Pemerintah Rusia
Keterangan lain juga diberikan admin akun informasi tersebut. Admin akun trsebut membeberkan bawah anak itu bernama Dimas Pratama. Ia merupakan peserta tilawah remaja yang berasal dari Tanah Merah.
"Peserta Tilawah Remaja dari Kafilah Tanah Merah ini bernama Dimas Pratama, tetap semangat tampil walau dari dalam Ambulans usai mengalami kecelakaan. Kegiatan MTQ ke-44 Tingkat Kecamatan Samarinda Utara berlangsung di Kelurahan Tanah Merah, diikuti 8 Kelurahan se-samarinda Utara. Berlangsung mulai 25 Februari s/d 4 Maret 2022," bebernya.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan tersebut lantas ramai memberikan tanggapannya di kolom komentar. Banyak dari mereka yang memuji dan mengagumi kegigihan Dimas Pratama untuk tetap mengikuti MTQ ke-44 Kecamatan Samarinda Utara tersebut.
"Merinding ," terangnya.
Baca Juga: Viral Daftar Harga Sembako Tahun 1997, Minyak Goreng Cuma Rp.1300, Warganet pun Dibuat Heboh
"Masya Allah," jawabnya.
"Wajib viral ni min. Numpang nyomot video ya min ," lugasnya.
"Wajib menang ini," tambahnya.
"MasyaAllahh Tabarakallah," tuturnya.
"Masyaallaaaah...," lanjutnya.
"Maasyaa alloh.... Segera sehat yaa dek," harapnya.
"Asli mendengar nya sampai merinding.semoga mendapatkan penilaian sempurna ," katanya.
"Masya ALLAH, klau sdh cinta dgn ayat suci al qor'an dlm keadaan apapun pasti ALLAH permudah, semoga segera sembuh mas dimas pratama.," tandasnya.
Hingga berita ini selesai ditulis, unggahan tersebut sudah ditonton sebanyak 23,378 kali dan disukai sebanyak 3,095 oleh warganet. Semoga cepat sehat Dimas Pratama!
Berita Terkait
-
Siapa Fajar Nugros? Soroti Kasus Gunawan Sadbor yang Ditangkap karena Konten TikTok
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Bikin Konten Ekstrem, Pemuda Pinrang Hilang Usai Lompat dari Bendungan
-
Jam Tangan Rolex Dirdik Kejagung Disorot, Netizen: Harganya Setara Satu Mobil
-
Legislator NasDem Usul Perluas Tupoksi KPI dengan Omnibus Law UU Penyiaran hingga UU Pers, Kenapa?
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Izin Kampanye di GOR Kadrie Oening Dihambat, Tim Isran-Hadi Protes Keras
-
Aroma Ketidakadilan di Debat Pilkada Kaltim? Tim Hukum Isran-Hadi Desak Transparansi KPUD
-
Beasiswa dan Sertifikasi, Program Isran Noor Dapatkan Respon Positif dari Gen Z
-
Inovasi Pertanian di Kutim Dinilai Krusial untuk Pasokan Pangan IKN