Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Kamis, 03 Maret 2022 | 07:42 WIB
Ilustrasi kamar hotel. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Hotel bintang 4 di Bumi Mulawarman pada Januari 2022 mengalami penurunan tingkat penghunian kamar (TPK). Terbanyak sampai minus 9,84 persen.

Akibatnya, TPK secara keseluruhan tercatat hanya 60,78 persen. Hal itu disampaikan Koordinator Fungsi Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kaltim Wembri Suska.

"TPK hotel berbintang di Provinsi Kaltim pada Januari 2022 sebesar 60,78 persen yang dihitung dari andil bintang 1 hingga hotel bintang 5," ujarnya, melansir dari ANTARA, Kamis (3/3/2022).

Ia merinci, per hotel berbintang yang memberikan andil TPK pada Januari, yakni hotel bintang 4 dengan TPK 59,54 persen, mengalami penurunan paling tinggi hingga minus 9,84 persen. Ketimbang, di Desember 2021 yang sebesar 69,38 persen.

Baca Juga: Enam Orang Meninggal Akibat Covid-19 di Kaltim, 1.450 Dinyatakan Sembuh

Kemudian, hotel bintang 2 mengalami penurunan TPK tertinggi kedua yang minus 9,11 persen. Yakni, dari 54,86 persen pada Desember 2021, menjadi 45,75 persen pada Januari 2022.

Ia melanjutkan, untuk hotel dengan bintang 5, mengalami penurunan TPK 3,38 persen. Yakni, dari 66,37 persen pada Desember 2021 menjadi 62,99 persen pada Januari 2022.

Pada Januari 2022, lanjutnya, selain ada tiga klasifikasi hotel berbintang yang mengalami penurunan TPK, terdapat pula dua klasifikasi hotel berbintang yang mengalami kenaikan TPK, yakni hotel bintang 1 dan bintang 3.

"Untuk hotel bintang 1 terjadi kenaikan TPK mencapai 22,91 persen, dari 22,94 persen pada Desember 2021, naik menjadi 45,85 persen pada Januari 2022," katanya.

Kemudian hotel dengan bintang 3 dengan kenaikan TPK 6,09 persen, yakni dari 61,35 persen pada Desember 2021 menjadi 67,44 persen pada Januari 2022.

Baca Juga: Penularan Omicron di Kaltim Disebut 5 Kali Lebih Cepat, Plt Kepala Diskes Kaltim Masitah Jamin BOR Aman

"Dari sumbangan lima klasifikasi hotel berbintang inilah kemudian secara kumulatif TPK hotel berbintang Kaltim pada Januari 2022 turun 1,84 persen, dari 62,62 persen pada Desember 2021 menjadi 60,78 persen," tandasnya.

Load More