SuaraKaltim.id - Setelah menunggu 3 tahun, akhirnya Masjid Terapung di Kampung Selambai, Kelurahan Lok Tuan, Kecamatan Bontang Utara diresmikan. Masjid dengan nama Darul Irsyad ini diresmikan Wali Kota Bontang, Basri Rase didampingi Wakil Wali Kota Najirah, serta pejabat teras Pemkot Bontang di pelataran masjid, Jumat (11/3/2022).
Masjid yang dibangun menggunakan APBD Bontang senilai Rp 60 miliar ini diharapkan bisa menjadi ikon untuk wisata religi. Pembangunan yang dilakukan bertahap sejak 2019 tentu tidak mudah. Wali Kota Bontang Basri Rase mengatakan penamaan Masjid Terapung Darul Irsyad yang artinya tempat petunjuk. Dengan itu, diharapkan dapat bermanfaat untuk beribadah dan tempat wisata religi.
"Yang selama ini kita impikan dan inginkan yaitu Masjid Terapung bisa digunakan sebelum Bulan Ramadhan," kata melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com dalam sambutannya, Jumat (11/3/2022).
Ia melanjutkan, untuk daya tampung diperkirakan bangunan yang terdiri dua lantai ini bisa mencapai 300 jamaah. Bagi pengunjung yang ingin berwisata religi, diharapkan tertib dan tidak mengganggu aktivitas ibadah.
"Dipergunakan dengan baik, jangan sampai malah menghilangkan keindahan masjid yang merupakan kebanggaan masyarakat Bontang," terangnya.
Meski belum sempurna, ia berharap untuk tempat pengaman bisa segera direncanakan dan dibangun. Selain itu penyempurnaan tempat parkir juga diharapkan bisa diselesaikan.
Tujuannya untuk menjaga kekokohan bangunan dan terhindar dari ancaman benturan kapal lantaran dekat dengan aktivitas pelabuhan.
"Untuk dinas PUPRK segera lakukan perencanaan biar bisa cepat dibangun," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga
-
3 Pilihan Mobil Listrik 7-Seater, Tenaga Maksimal buat Keluarga Besar
-
Jalan Nasional Kutai Barat-Mahulu Rusak, Gubernur Kaltim Desak Perbaikan
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim