SuaraKaltim.id - Perkemahan yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombongan di Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN) sudah tuntas dilakukan. Dikabarkan pula bahwa orang nomor satu di Indonesia itu sudah kembali ke Jakarta pada pagi tadi, Selasa (15/3/2022).
Melalui akun Instagram miliknya Presiden Jokowi membagikan pengalamannya berkemah di Titik Nol IKN Nusantara. Ia mengatakan bahwa suasana malam di sana terasa sejuk dan cerah.
"Udara sejuk dan cuaca cerah tadi malam. Bulan menjelang purnama pun sampai terlihat dari sela pepohonan. Sekitar pukul sepuluh, saya keluar dari tenda. Pak Bambang Soesatyo, Ketua MPR RI yang tendanya tak jauh dari saya rupanya juga sedang di luar. Penghuni tenda-tenda lainnya, para menteri pun nimbrung. Jadilah kami berbincang santai di bawah langit IKN yang cerah. Menjelang tengah malam, kami kembali ke tenda masing-masing untuk beristirahat," jelasnya, dikutip dari keterangan tulis yang ia berikan, di hari yang sama.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. Melalui kolom komentar, mereka mendoakan agar Presiden RI ke-7 itu selalu sehat. Tak hanya itu, ada juga yang menyarankan jika Presiden Jokowi itu ingin berkemah lagi, sebaiknya membawa kopi.
"Kurang kopi sama rokok pakdeee," katanya.
"Kereeen pak," pujinya.
"Seru yaa Pak campingnya ," sambatnya.
"Sehat terus pak Jokowi ," doanya.
Baca Juga: Bagikan Pengalaman Tinggal di Bunker Saat Rusia Menyerang, Gadis Ukraina Viral
"Presidenku Sehat terus bapak ," lanjutnya.
"Sehat selalu pak dhe," sambungnya.
"Sehat2 terus ya buat Bpk & Ibu . Selamat menikmati suasana Kalimantan ya pak ," sambutnya.
"Sehat selalu pak ," tambahnya.
"Siap semoga ibukota nusantara menjadi pusat pemerintahan," tandasnya.
Hingga berita ini selesai ditulis, unggahan tersebut sudah disukai sebanyak 806,930 kali oleh warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Rute Parade MotoGP Jakarta Besok, Marc Marquez dkk akan Bertemu Jokowi Sebelum Iring-iringan
-
Viral Aksi Kocak Bapak-Bapak Ingin Kenalan dengan Jihyo TWICE di Facebook, Marah saat Dibalas Begini
-
Kesal Dua Pengendara Motor Ngobrol Sampai 'Makan Jalan', Mobil Ini Nyalip Buat Kasih Pelajaran, Warganet: Terwakilkan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap
-
5 Mobil SUV 5-Seater Bekas yang Efisien BBM, Desain Stylish dan Kabin Nyaman