SuaraKaltim.id - Sejak pagi-pagi sekali, Samsuryati bergegas membuka lapak jualannya di Jalan HM Ardans, Kelurahan Satimpo, Kecamatan Bontang Selatan. Lokasinya berjualan tak jauh dari Tempat Pemakaman Umum di Pisangan Kelurahan Satimpo, Bontang Selatan.
Aktivitas jualan kembang ziarah kubur sudah dilakoninya sejak 4 tahun silam. Ibu 3 anak ini berjualan di dekat pintu masuk TPU, memanfaatkan momentum jelang ramadan yang ramai oleh peziarah.
"Saya sudah berjualan selama 3 hari kebelakang. Alhamdulillah sudah dapat pendapatan hampir Rp 100 ribu," katanya saat disambangi di lapak pinggir Jalan HM Ardans, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Jumat (1/4/2022).
Menurutnya, animo masyarakat untuk melakukan ziarah kubur ramai dimulai Kamis (31/3/2022) dan Jumat (1/4/2022) hari ini. Bunga yang ia jual terdiri dari 5 rupa. Mulai dari bunga mawar, melati, daun pandan, bunga kertas, bunga pagar, dan bunga kenanga.
Untuk mendapatkan bunga tersebut, dia harus merogoh kocek hingga puluhan ribu. Misalnya membeli banyak untuk di bagi dan disatukan dalam kemasan plastik.
Tidak jarang untuk mendapat bunga perempuan berumur 39 tahun harus mengelilingi tempat dan meminta kepada pemilik tanaman.
"Kalau dapat gratis saat minta sesama warga alhamdulillah. Tetapi kalau tidak yah harus keluar modal membeli kembang, plastik, dan botol kemasan plastik bekas 1,5 liter," tuturnya.
Setiap hari, ada 20 bungkus kembang 6 rupa ia pampang di lapak yang hanya bermodalkan meja dan payung. Setiap bungkus dipatok harga Rp 5 ribu, harga itu juga sama untuk air kemasan.
Aktivitas berjualannya hanya setiap momentum hari besar saja seperti sebelum ramadan. Setelah lebaran Idul Fitri, dan Idul Adha. Sehari-hari untuk mencari rejeki dia bekerja serabutan.
Baca Juga: Baznas Gelar Program Khataman Al Quran Nasional secara Daring Selama Bulan Ramadan
Biasanya membersihkan pekarangan kebun para pemilik yang memakai jasanya. Suaminya, saat ini juga pergi bekerja sebagai buruh bangunan untuk membiayai anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah.
Berita Terkait
-
Puasa Qadha Ramadan di Bulan Syawal, Ini Niat dan Waktunya
-
Niat Puasa Qada Ramadan dan Puasa Syawal, Mana yang Harus Didahulukan?
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Mudik Lebaran Lancar, 3 Jalur Alternatif dari Semarang ke Jombang Bebas Macet
-
Zakat Fitrah Setelah Salat Idul Fitri: Sah atau Haram? Simak Penjelasan Ulama
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
Terkini
-
BMKG: Hujan 80-90 Persen Berpotensi Guyur Kaltim, Warga Diminta Waspada
-
Cegah Perundungan, DPRD PPU Dorong Kolaborasi Sekolah, Orang Tua, dan Pemerintah
-
Dugaan Pencemaran Laut, PT EUP: Kami Tetap Peduli pada Kesejahteraan Nelayan
-
Peringatan BMKG: Waspadai Dampak Pasang Laut di Pesisir Kaltim pada 2 April 2025
-
Sinergi DPRD dan Pemkab PPU, Stunting Berkurang Hingga 11,55 Persen