SuaraKaltim.id - Ratusan perempuan milenial, influencer, dan mahasiswa yang tergabung dalam Srikandi Ganjar Kalimantan Timur (Kaltim) mendeklarasikan dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo menjadi presiden RI tahun 2024.
Koordinator Wilayah (Korwil) Srikandi Ganjar Kaltim, Dhea Sastika menilai, orang nomor satu di Jateng itu sebagai sosok yang mendukung kemandirian perempuan. Menurutnya, Ganjar sangat pro terhadap perempuan milenial.
"Srikandi Ganjar Kaltim mendukung Bapak Ganjar presiden karena sosok beliau yang pro terhadap perempuan, khususnya beliau mendukung perempuan untuk mandiri," ujarnya di kawasan Damai, Kota Balikpapan, melansir dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Sabtu (23/4/2022).
Lebih lanjut, Dhea menyebut program-program Ganjar juga sangat mendukung perempuan milenial. Menurutnya, para milenial akan tertarik mendukung Ganjar jika mengetahui program-program tersebut.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Sidak Pasar Wage Purwokerto, Temukan Hal Mengjutkan Soal Kenaikan Harga
"Dan juga jika melihat program-program kerja Pak Ganjar sendiri tentunya akan menarik perhatian anak muda, khususnya perempuan," imbuhnya.
Sebab itu, kata Dhea, Srikandi Ganjar Kaltim berkomitmen akan mensosialisasikan sosok Gubernur Jawa Tengah itu secara masif. Dia mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan propaganda tersebut.
"Kita akan memasifkan gerakan-gerakan kita, terutama untuk mempromosikan atau mempropagandakan sosok Bapak Ganjar dan program-program apa saja yang mendukung perempuan milenial," imbuhnya.
Sementara itu, relawan Srikandi Ganjar Kaltim perwakilan influencer, Renita Tutu menilai Ganjar sebagai salah satu pemimpin terbaik di Indonesia. Dia berharap, Ganjar selalu mengajak perempuan Indonesia berkontribusi untuk negeri.
"Beliau tetap mengusahakan yang terbaik dan pastinya ada salah satu program beliau yang mengajak seluruh perempuan di Indonesia untuk berkontribusi dalam setiap kegiatan-kegiatan," tandasnya.
Baca Juga: Ganjar Cek Jalur Mudik Selatan Jateng: Jalannya Naik Turun dan Berkelok, Pemudik Harus Berhati-hati!
Selain menggelar deklarasi, Srikandi Ganjar Kaltim juga mengadakan Beauty Class 'Beauty Look for Eid Mubarak'. Para peserta mengakhiri acara dengan buka puasa bersama.
Berita Terkait
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
-
Kunci Akun Medsos, Vanessa Nabila Risih Dihujat Netizen: Tidak Punya Hati
-
Ahmad Luthfi Sebut Jawa Tengah Perlu Pempimpin yang Mengenal Masyarakat, Serta Bisa Jadi Jembatan untuk Semua Golongan
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Tim Hukum Rudy-Seno Laporkan Oknum Paslon 01 Atas Dugaan Politik Uang
-
Fokus Penanganan Stunting, PPU Lampaui Target Nasional dengan Penurunan 11,55 Persen
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
-
Bawaslu Temukan Pelanggaran Netralitas TAPPD, Pemkot Siapkan Tindak Lanjut
-
Bawaslu Bontang Tegaskan, Tuduhan Politik Uang Oknum RT Tidak Terbukti