SuaraKaltim.id - Wali Kota Samarinda Andi Harun menyebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda telah berkoordinasi dengan TNI-Polri terkait pengamanan arus balik lebaran 2022.
Ia mengatakan, pengetatan di sejumlah ruang publik telah mulai diberlakukan per 6 Mei 2022 ini, dibarengi dengan giat vaksinasi booster Covid-19 bagi masyarakat di pintu-pintu pelabuhan dan bandar udara. Ia berharap, masyarakat yang kembali datang setelah libur lebaran dalam kondisi sehat dan terbebas dari Covid-19.
"Kita sudah koordinasi dengan otoritas ruang publik seperti bandara dan pelabuhan, kita akan melakukan tracing, kemarin kita tambah untuk menyediakan layanan booster bagi masyarakat yang belum mendapat vaksin ketiga baik di bandara atau pelabuhan," ujarnya, melansir dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Sabtu (7/5/2022).
Pengetatan tracing dan vaksinasi itu akan diberlakukan intensif di pintu-pintu masuk kota Samarinda pada tanggal 6, 7 dan 8 Mei 2022, dimana waktu-waktu itu diprediksi akan menjadi puncak arus balik lebaran.
"Sekarang sudah dipersiapkan oleh BPBD dan lintas instansi TNI-Polri, tanggal 6,7 dan 8 kita mulai bergerak," ucap Andi Harun.
Ia menambahkan, pengetatan ini dirasa perlu agar momen lebaran tahun ini yang sudah semakin longgar tak kembali menjadi media penularan Covid-19.
Ia menyebut, di Kota Samarinda sendiri, tidak dilakukan penyekatan dan pembatasan tertentu selama aktivitas mudik. Namun diterangkannya bahwa pemkot terus mengimbau agar masyarakat tak mengundurkan protokol kesehatan (Prokes), minimal penggunaan masker.
"Kita ingin memastikan setidaknya warga yang datang ke kota Samarinda dalam kondisi sehat, supaya saat kembali semuanya bisa terjaga," pungkasnya.
Baca Juga: Pemudik Catat! Polisi Terapkan Rekayasa Lalu-lintas di Jalur Selatan Jateng, Ini Titiknya
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
3 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Kering dan Hitam, Terbaik Dipakai Harian
-
3 Mobil Kecil Toyota Paling Populer, Dikenal Irit dan Bandel Dipakai Harian
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan Terbaik, Pilihan Rasional Anak Muda dan Keluarga Baru
-
5 Body Lotion Efektif untuk Kulit Kering, Ringan dan Nyaman Dipakai Harian
-
Bocoran Huawei Mate 80, Dikabarkan Punya RAM 20GB Jelang Peluncuran