Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Senin, 09 Mei 2022 | 18:15 WIB
Tangkapan layar video. [Instagram/@info_kukar]

SuaraKaltim.id - Viral penampakan awan hitam menyerupai ombak berada di wilayah Gunung Sari, Tabang, Kutai Kartanegara pada Minggu (8/5/2022).

Video itu diunggah melalui akun sosial media lokal @info_kukar, terlihat awan berbentuk ombak itu berhasil terekam oleh salah seorang warga.

Kejadian langka yang terjadi di Kutai Kartanegara ini membuat takjub setiap orang yang melihatnya. Terlebih dengan adanya awan yang tidak berbentuk biasanya.

Tanggapan warganet

Baca Juga: Viral Warganet Curhat Nyasar di Acara Keluarga, Awalnya Disangka Warung Makan: Malu Banget!

Berkat unggahan @info_kukar menuai tanggapan dari para warganet. Ada yang beranggapan hal itu sudah biasa, namun ada juga yang menilai sebuah pertanda yang akan terjadi di wilayah Gunung Sari.

"Keren dan menakutkan anjir," tulis @adi***

"Biasa aja itu min," tulis @chr***

"Ya Allah takut banget kata orang tua dulu kalau gitu bakal sunami, jauhkan balah ya Allah. Semoga selalu aman amin," tulis @rea***

"Iya kemarin gini awannya sampe ga berani keluar rumah takut wkwkw," tulis @ris***

Baca Juga: Wanita Bergaun Merah Menangis Haru saat Dipakaikan Hijab, Warganet Ikut Terenyuh

Kontributor: Sekar Wati

Load More