SuaraKaltim.id - Dua jalan di Kota Bontang terpaksa ditutup dan dialihkan sementara akibat banjir. Diantaranya Jalan Ahmad Yani Kelurahan Api-api, dan Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Gunung Elai.
Diketahui banjir sudah mulai menggenangi jalan tersebut sejak, Selasa (10/5/2022) pagi tadi. Untuk menghindari kemacetan lalulintas Satlantas Polres Bontang berinisiatif untuk menutup sementara.
"Iya kami tutup. Di Jalan Imam Bonjol dan Jalan Ahmad Yani. Jadi pengendara diminta untuk mencari jalur alternatif," kata salah satu petugas Satlantas Polres Bontang, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com.
Berdasarkan pantauan jaringan media ini, banjir sudah merendam wilayah Kelurahan Guntung, Kelurahan Api-Api, Kelurahan Gunung Elai, Kelurahan Satimpo, Kelurahan Kanaan, dan Kelurahan Gunung Telihan.
Berdasarkan data yang tercatat Komunitas Pemerhati Air Sungai (KOMPAS) ketinggian air di Kilo Meter 5 Poros Bontang-Samarinda mencapai 3,5 meter pada pukul 07.12 Wita pagi. Bahkan sempat menembus angka 3,7 meter pada pukul 00.52 dini hari tadi.
"Di hulu sungai Bontang sudah naik. Bahkan air sudah menggenangi ruas jalan poros Bontang - Samarinda," ucap KOMPAS, dalam siaran persnya, juga dikutip dari sumber yang sama.
Kemudian, berdasarkan alat pengukur yang terpasang di Kampung Inbis Aren tepatnya di Belakang X-toys Kelurahan Api-api ketinggian air sungai mencapai 3,3 meter. Sementara, untuk ketinggian sungai di Jalan Brokoli Kelurahan Gunung Elai mencapai 3,2 Meter.
"Perlu waspada, kalau sungai meluap tentu menggenangi sejumlah wilayah rawan banjir," sambungnya.
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) juga sudah bersiap siaga, untuk memantau kondisi banjir terkini di Kota Bontang.
Baca Juga: Miris! Sampah Akibat Banjir Rob Menumpuk di Tegal Alur, Warga: Sudah Lebih dari 10 Tahun
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Samarinda Dorong Payung Hukum untuk Atasi TBC dan HIV/AIDS
-
Belum Ada Kasus Flu Tipe A di Kaltim, tapi Jangan Lengah!
-
Kualitas Hunian di Sekitar IKN Ditingkatkan, 382 RTLH di PPU Direvitalisasi
-
Pemkot Bontang Tindak Tegas ASN Bolos, TPP dan Gaji Siap Dipotong
-
Rp 16,8 Miliar Disiapkan Pemprov Kaltim untuk Pemerataan Tenaga Dokter Spesialis di IGD