SuaraKaltim.id - Kebijakan Pemerintah mulai memberikan kelonggaran penggunaan masker. Khususnya, bagi yang sudah mengikuti vaksinasi dosis tiga atau boster, berimplikasi pada kebijakan razia masker di Balikpapan.
Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan akhirnya meniadakan razia masker. Mengingatkan, razia masker sebelumnya dimaksudkan agar masyarakat disiplin menggunakan masker.
“Razia masker sudah tidak dilakukan. Kita tiadakan karena kan razia kemarin kan untuk mengingatkan,” kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Balikpapan Zulkifli, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu(18/5/2022).
Meskipun demikian Pemkot Balikpapan tetap mengingatkan masyarakat Kota Minyak untuk menggunakan masker bagi mereka yang belum booster. Atau bagi masyarakat yang memiliki komorbid.
Bagi yang belum booster atau memiliki komorbid, katanya, diminta untuk tidak melepas masker baik di area terbuka atau fasilitas publik. Ia mengatakan, pihaknya akan tetap menyampaikan himbauan kepada masyarakat, bahwa penggunaan masker tetap dilakukan terutama di ruang tertutup dan di area publik.
“Hanya diizinkan yang boleh melepas masker mereka yang sudah booster dan tidak memiliki komorbid. Jangan sampai ini nanti kebablasan,“ ujarnya.
Ia bahkan mengingatkan, untuk area publik yang sifatnya keramaian seperti ruang tertutup, pasar, mall, dan tempat transportasi publik, harus tetap menggunakan masker.
”Tempat kerumunan orang tetap pakai masker. Kita minta itu sampai betul-betul aman baru boleh lepas masker,” tandasnya.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Tegaskan PPKM Masih Berlaku Meski Jokowi Izinkan Buka Masker
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap