SuaraKaltim.id - Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz hingga kini masih dilakukan. Kabar terbaru, pencarian putra sulung dari Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil itu dipimpin langsung oleh Kepala Polisi Maritim Bern.
Hilangnya Eril, sapaan dari Emmeril Kahn Mumtadz itu pertama kali diumumkan pada Jumat (27/5/2022) kemarin, di Sungai Aare, Bern, Swiss. Dirinya yang sempat membantu saudara perempuannya itu bahkan sempat berteriak meminta pertolongan kepada warga.
Kabar menghilangnya Eril ini memang menarik perhatian publik. Tak terkecuali orang nomor satu di Indonesia Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Melalui panggilan seluler, Presiden Jokowi diduga menanyakan soal proses pencarian Eril anak Ridwan Kamil. Ridwan Kamil pun berterimakasih soal perhatian Presiden Jokowi kepada keluarganya.
Baca Juga: Kabar Terbaru Pencarian Eril Putra Ridwan Kamil, Kapal dan Drone Dikerahkan
Hal itu disampaikan Elpo Nazmuzaman, adik kandung dari Ridwan Kamil. Ia mengungkapkan, keluarga besar Ridwan Kamil mengucapkan terimakasih kepada Presiden Jokowi.
"Dari pihak keluarga kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pak Presiden Joko Widodo, yang telah memberikan atensi dan berkomunikasi langsung dengan Kang Emil melalui sambungan telepon ke Swiss," katanya, saat menyampaikan keterangan pers di Gedung Sate, Bandung, dikutip Senin (30/5/2022).
Ia menuturkan, perhatian Presiden Jokowi merupakan dukungan yang sangat berarti. Khususnya, bagi keluarga yang sedang menghadapi masa-masa sulit.
"Sebagai kepala negara, berarti merepresentasikan seluruh warga Indonesia, membesarkan hati kami selaku pihak keluarga dalam menghadapi musibah ini," ucapnya.
Elpi juga berterima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah menyampaikan simpati, doa, dan dukungan bagi keluarganya.
Baca Juga: Hari Kelima Pencarian Anak Ridwan Kamil di Swiss, Kapal dan Drone Dikerahkan
"Kami tidak bisa membalasnya, kecuali Allah sebaik-baiknya pemberi balasan," ujarnya.
Berita Terkait
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Ridwan Kamil Polisikan Lisa Mariana, Atalia Praratya Tulis Pesan Haru: 27 Tahun Menikah...
-
Dilaporkan Ridwan Kamil ke Polisi, Lisa Mariana Curhat Bawa-Bawa Ustaz Ini
-
Lisa Mariana Bantah Pengakuan Revelino Tuwesey sebagai Ayah Biologis Anaknya: Mau Pansos!
-
Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil! Terjerat Pasal Berlapis UU ITE dan Terancam 14 Tahun Penjara
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN