SuaraKaltim.id - Kedua orangtua Emmeril Kahn Mumtadz ditemui Kepala Protokol Kementerian Luar Negeri (Kemenlugri) Swiss, Duta Besar Beatrice Schaer. Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil dan Atalia masih berada di Bern untuk mencari Eril, panggilan Emmeril Kahn Mumatdz yang masih dinyatakan hilang usai hanyut di Sungai Aare.
Pertemuan Ridwan Kamil-Atalia bersama Beatrice Schaer dilakukan pada Rabu (1/6/2022) kemarin. Ridwan Kamil serta istrinya sendiri didampingi Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman Hadad.
Dilansir dari laman Kementerian Luar Negeri, dari laporan KBRI Bern, Duta Besar Schaer memberikan dukungan penuh dalam pencarian Eril.
"Duta Besar Schaer kembali menekankan dukungan penuh Pemerintah Swiss atas upaya pencarian saudara Eril dan menjadikan pencarian ini sebagai prioritas utama," tulis keterangan tertulis KBRI dari laman kemlu.go.id yang dikutip, Kamis (2/6/2022).
Baca Juga: Komunitas di Sungai Aare Ikut Diperbantukan Cari Anak Ridwan Kamil
Duta Besar Schaer juga memastikan bahwa Kementerian Luar Negeri Swiss telah berkomunikasi erat dengan pihak Kepolisian Kota Bern. Untuk memantau perkembangan pencarian Eril.
Pencarian Eril di Sungai Aare pada Rabu (1/6/2022) difokuskan dengan menggunakan metode patroli darat, perahu hingga drone. Adapun fokus pencarian di area Marzili hingga Pintu Air Engehalde.
"Pencarian Saudara Emmeril Kahn Mumtadz, atau Eril, di Sungai Aare, Kota Bern (Rabu 1 Juni 2022) terus diintensifkan dengan metode patroli darat, perahu, dan drone. Fokus pencarian hari ini adalah di area Marzili hingga pintu air Engehalde. Selain itu, patroli juga tetap dilakukan mulai area Schwellenmaetelli hingga Wohlensee," tulis keterangan KBRI Bern.
Lebih lanjut, KBRI Bern juga melaporkan bahwa Ridwan Kamil dan Atalia masih memeriksa langsung beberapa titik-titik potensial di sepanjang bantaran sungai Aare.
"Rute yang ditempuh oleh orang tua Sdr. Eril termasuk rute darat dan sebagian wilayah sungai yang aman dijelajahi manusia," tulis laporan KBRI Bern.
Baca Juga: Hujan dan Badai akan Terjadi di Bern, Tim Putuskan Tetap Lanjutkan Pencarian Eril
Untuk diketahui, KBRI Bern mendapatkan kabar hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada hari Kamis (26/5/2022) pukul 11.24.
Upaya pencarian Eril oleh tim SAR melibatkan unsur Polisi, Polisi Maritim, dan Pemadam Kebakaran, serta didukung oleh Pemerintah Kanton Bern. Upaya pencarian intensif juga masih berlangsung dan akan terus dilanjutkan.
Berita Terkait
-
Pengakuan Mengejutkan! Pria Ini Klaim Dirinya Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil?
-
Konflik Panas, Ridwan Kamil Bantah Skandal dengan Lisa Mariana, Tempuh Jalur Hukum!
-
Akhirnya! Ridwan Kamil Buka Suara dan Tempuh Jalur Hukum Soal Tudingan Lisa Mariana
-
Lisa Mariana Dipolisikan, Ini 5 Fakta Terbaru Kasusnya dengan Ridwan Kamil
-
Resmi! Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri Terkait UU ITE
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN