SuaraKaltim.id - Rumah penceramah kondang ustaz Yusuf Mansyur yang berada di kawasan Cipondoh, Tangerang Provinsi Banten digeruduk belasan massa pada Senin (20/6/2022) pagi.
Menurut penjelasan Kapolsek Cipondoh Kompol Ubaidillah jumlah massa yang menggeruduk kediaman Ustaz Yusuf Mansur mencapai 12 orang.
"Tadi pagi kurang lebih 10 sampai 12 orang sekitar pukul 09.00 WIB," kata Ubaidillah saat dikonfirmasi Suara.com pada Senin (20/6/2022) malam.
Namun, Kapolsek Cipondoh mengklaim tidak tahu pasti alasan belasan warga tersebut menggeruduk.
Ubaidillah mengemukakan, warga menggeruduk rumah ustaz tersebut, dalam rangka menyampaikan aspirasi.
"Situasi kondusif, tidak ada anarkis nggak ada. Hanya menyampaikan aspirasi saja," katanya.
Namun, belasan warga tersebut langsung membubarkan diri setelah ditemui kuasa hukum Ustaz Yusuf Mansur.
"Kita mengantisipasi aja jangan sampai ada masalah di wilayah. Nggak lama kejadiannya setelah itu ketemu pengacaranya terus mereka bergeser," katanya.
Sebelumnya, Yusuf Mansur kerap menjadi sorotan media dalam beberapa waktu belakangan, lantaran seringkali memunculkan kontroversi. Pemilik nama lengkap Jam’an Nurchotib Mansur diketahui terlibat dalam bisnis bernama Paytren yang sudah digeluti sejak lama.
Baca Juga: Rumah Ustaz Yusuf Mansur Digeruduk Massa, Ada Apa?
Bahkan, bisnisnya tersebut kerap menuai kontroversi dari publik hingga namanya kembali naik dan disebut-sebut di berbagai sosial media usai videonya sedang marah menyebar.
Beberapa sorotan tersebut seperti, tudingan membawa sejumlah uang yang digalang untuk sedekah. Tak hanya itu, Ustaz Yusuf Mansur juga pernah mendapatkan berbagai tuduhan yang mencemarkan nama baiknya. Tuduhan yang sempat viral, Ustaz Yusuf Mansur diketahui sempat terseret kasus investasi hotel dan apartemen dan dituding membawa kabur uang sedekah dengan jumlah yang cukup besar, yaitu sebesar Rp60 juta.
Ustaz Yusuf Mansur pada saat itu membantah tuduhan yang mencoreng nama baiknya, hingga ia memutuskan untuk berjanji hendak pensiun menjadi seorang Ustaz jika ia terbukti mencuri uang tersebut.
Selain itu, beberapa waktu lalu viral video marah-marah Ustaz Yusuf Mansur soal Paytren di media sosial. Video tersebut tersebar setelah diunggah seorang pengguna akun media sosial.
Dalam video, nampak Ustaz Yusuf Mansur menggunakan jas dan kacamata. Ia terlihat sedang marah-marah dalam video yang diketahui diambil saat pertemuan daring.
Video tersebut secara singkat menjelaskan, Yusuf Mansur tengah mengupayakan keberlangsungan bisnis yang sudah dirintisnya sejak lama, dari segi dana dan lain sebagainya, untuk menghidupi karyawan-karyawannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Anggaran Rp 2,7 Triliun Jadi Momentum Percepatan Sertifikasi Guru Madrasah
-
DPR Dukung Langkah Purbaya Berantas Mafia Impor Tekstil Ilegal
-
Viktor Laiskodat Dukung Rencana Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto
-
Pemda Diminta Aktif Cek Suplai dan Distribusi untuk Antisipasi Inflasi
-
Suara dari Jalanan: Aktivis 98 Sebut Perpres Ojol Jawaban Aspirasi Pengemudi