SuaraKaltim.id - Melakukan ibadah haji ke Tanah Suci, biasanya dilakukan tiap bulan haji atau bulan Zulhijah. Menunaikan ibadah haji juga masuk dalam Rukun Islam, khususnya yang ke-5.
Ibadah haji merupakan kewajiban bagi umat muslim apabila mampu dari segi fisik ataupun biaya. Seperti kisah seorang nenek di Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar).
Namanya Aisyah, usianya kini 53 tahun. Dia mengaku sudah menabung sejak 25 tahun lalu. Tiap hari dia mengaku menabung senilai Rp 5 ribu sampai Rp 10 ribu. Kisah Aisyah ini diunggah oleh salah satu akun informasi @info_etam, Rabu (29/6/2022).
"Nabung Rp5.000 sampai Rp10.000. Uangnya masukan di kaleng mulai tahun 1995," ungkapnya, melansir dari keterangan tertulis admin, di hari yang sama.
Baca Juga: Bocah Putus Sekolah Demi Bantu Mama Jualan, Kisahnya Disorot: Semoga Besarnya Sukses
Dari tahun itu, wanita yang lahir di 1969 ini berprofesi sebagai penjual sayur keliling di Kota Raja. Sayur yang dia dagangkan dibawa pakai sepeda ontel yang sudah dimodifikasi.
Untuk sisi kiri dan kanan serta bagian belakang sepeda, dibuatkan wadah seperti keranjang berbentuk persegi 4 untuk memuat dagangannya. Varian sayur yang dia jual pun beragam, seperti bayam, tomat, kangkung, sawi, dan cabai.
Dari keterangan admin juga, ternyata sayur yang dijual nenek tersebut berasal dari hasil panen tanamannya sendiri. Bahkan katanya itu cuma sayur seadanya saja yang dia tanam.
"Menanam (sayur) seadanya aja untuk dijual. Tanahnya (untuk menanam sayur) numpang sama orang," katanya.
Masih dari keterangan admin, nenek Aisyah mengaku alasan dirinya berjualan sejak tahun tersebut karena dia memenuhi tanggung jawabnya sebagai orang tua. Karena saat itu, sang suami sudah meninggal dunia lantaran sakit.
Baca Juga: Pintu Lift Terbuka Sendiri, Wajah 3 Perempuan Ini Pucat Pasi
Dua orang anak perempuannya kala itu masih kecil. Mereka membutuhkan biaya untuk hidup. Itulah alasan dirinya berjualan sayur di awal.
Berita Terkait
-
Terinspirasi dari Atta Halilintar, Keputusan Rivel jadi Konten Kreator Hadirkan Pundi-pundi Uang
-
Jelang Musim Haji, BRIS Mulai Tebar Kartu BSI Debit Mabrur ke Calon Jemaah
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Detik-Detik Ban Garuda Lepas di Tanjung Pinang: Penumpang Selamat, Begini Penjelasan Garuda
-
Jemaah Haji 2025 akan Santap Hidangan Selera Nusantara, Kemenag Kirim 475 Ton Bumbu
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN