SuaraKaltim.id - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Danum Taka Penajam Paser Utara (PPU) siap memenuhi kebutuhan air bersih bagi sejumlah perusahaan yang terlibat dalam pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Sejumlah perusahaan yang terlibat dalam pembangunan IKN menurut Direktur Perumda Air Minum Danum Taka PPU, Abdul Rasyid, harus mengajukan permintaan layanan pasokan air bersih.
Perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memiliki pekerjaan di IKN Nusantara, mengajukan layanan air bersih kepada Perumda Air Minum Danum Taka.
"BUMN sudah ajukan permintaan layanan pasokan air bersih tamu negara yang berkunjung ke IKN," ujarnya, melansir dari ANTARA, Senin (18/7/2022).
“Kami juga terima surat penawaran dari 20 perusahaan katering untuk pemenuhan kebutuhan air bersih," tambahnya.
Ia melanjutkan, perusahaan katering tersebut menyuplai makanan dan minuman kepada pekerja proyek pembangunan infrastruktur IKN Nusantara.
Katanya, potensi peningkatan pendapatan Perumda Air Minum Danum Taka cukup besar. Dengan permintaan layanan pasokan air bersih, diperkirakan 1 perusahaan butuh 12 sampai 15 tangki air bersih per hari.
Ia menjelaskan, harga jual air bersih kepada perusahaan sebesar Rp 350 ribu per tangki, dengan kapasitas 6.000 liter. Harga jual dihitung dengan jarak tempuh pengantaran.
"Harga jual air bersih ke perusahaan dipengaruhi dengan biaya operasional pengantaran," ucapnya.
Ia mengatakan, 2 perusahaan katering yang berada dekat kawasan titik nol IKN Nusantara, sudah mendapat layanan air bersih dari Perumda Air Minum Danum Taka Unit Sepaku. Pengantaran dengan menggunakan mobil tangki.
Perusahaan katering lainnya yang meminta layanan pasokan air bersih katanya, masih proses kesepakatan kerja sama jual beli air bersih dengan Perumda Air Minum Danum Taka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Raffi Ahmad ke Tambak! KKP Gandeng The Dudas-1 Promosikan Perikanan Modern
-
Perawatan Jalan Tol Bukan Gangguan, tapi Upaya Jasamarga Jaga Keamanan Pengguna
-
Soal Polemik Air Kemasan, DPR Ajak Publik Pahami Proses Ilmiahnya
-
Logo Berubah, Loyalitas Tak Bergeser: Projo Masih Bersama Jokowi
-
Budi Arie Ajak Projo Kawal Pemerintahan Prabowo dan Gibran