SuaraKaltim.id - Beberapa daerah di Indonesia kini mulai memasuki musim panas dan waspada kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang ditandai dengan munculnya titik api di beberapa wilayah, termasuk di Kalimantan Timur (Kaltim).
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui stasiun di Kota Balikpapan, hari ini kembali mendeteksi adanya 15 titik panas yang tersebar pada enam kabupaten/kota di Kaltim.
"Sebanyak 15 titik panas tersebut terpantau hari ini mulai pukul 01.00 Wita hingga pukul 17.00 Wita," ujar Prakirawan Stasiun Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan BMKG Balikpapan Carolina Meylita Sibarani di Balikpapan, Sabtu (23/7/2022).
Hal tersebut, langsung diinformasikan ke pihak terkait, terutama kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) baik di tingkat Provinsi Kaltim maupun kabupaten setempat agar mendapat penanganan lebih lanjut.
Menurut Carolina, sehari sebelumnya yang terdeteksi sebanyak 15 titik panas dan tersebar pada enam kabupaten/kota, telah padam. Namun, 15 titik panas yang terdeteksi lagi hari ini merupakan titik panas yang berada di lokasi berbeda.
"Sebanyak 15 titik panas yang terdeteksi hari ini tersebar di tiga kabupaten, yakni 5 titik di Kabupaten Berau, 4 titik di Kutai Kartanegara, dan 6 titik di Kabupaten Kutai Timur," kata Carolina.
Ia merinci, 5 titik panas yang berada di Kabupaten Berau tersebar pada tiga kecamatan, yakni tiga titik di Kecamatan Gunung Tabur, satu titik di Kecamatan Talisayan, dan satu titik di Kecamatan Segah.
Sedangkan empat titik panas di Kabupaten Kutai Kartanegara, tersebar pada tiga kecamatan, yakni dua titik di Kecamatan Muara Kaman, satu titik di Kecamatan Samboja, dan satu titik di Kecamatan Tabang.
Untuk enam titik panas yang terpantau di Kabupaten Kutai Timur, tersebar pada empat kecamatan, yakni satu titik di Kecamatan Bengalon, satu titik di Kaubun, satu titik Kongbeng, dan dua titik di Kecamatan Rantau Pulung.
Baca Juga: Pusat Gempa Larantuka Siang Ini Dekat Episenter Gempa Pemicu Tsunami 2021
"Semua titik panas yang terpantau di tiga kabupaten hari ini berada di skor 8, atau memiliki tingkat kepercayaan menengah," ujarnya. Antara
Berita Terkait
-
Pusat Gempa Larantuka Siang Ini Dekat Episenter Gempa Pemicu Tsunami 2021
-
Pabrik Pupuk Kaltim 5 Meledak, Asap Membumbung Tinggi Warga Takutkan Racun
-
Sabtu hingga Minggu, Gelombang Tinggi Capai 4 Meter di Perairan Aceh-Mentawai
-
BMKG: Waspada Hujan Lebat di Pegunungan Sumut Pada Sore hingga Malam
-
17.800 Benih Sawit di Kutai Kartanegara Dimusnahkan Polda Kaltim dan Disbun
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
Pilihan
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
Terkini
-
Ratusan Guru Honorer di Kaltim Terganjal Administrasi Menjadi PPPK
-
3 Link DANA Kaget Terbatas Akhir Bulan, Langsung Cair Saldo Ratusan Ribu
-
3 Sedan Toyota Bekas untuk Anak Muda, Hadirkan Kenyamanan Berkelas
-
5 Mobil Bekas Tahun Muda di Bawah Rp100 Juta, Fitur Canggih dan Efisien
-
5 Sepatu Lari Wanita Terbaik, Stylish dan Nyaman dengan Bobot Ringan