SuaraKaltim.id - Pria asal Desa Timbung, RT 001-RW 001, Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin ditangkap Macan Barbar Polsek Liang Anggang dibantu dengan Unit Resmob Polres Tapin, Jumat (12/8/2022) dini hari.
Pria itu berinisial RH (43) alias Madi. Ia ditangkap karena kedapatan menadah sepeda motor hasil curian.
Kapolsek Liang Anggang, AKP Yuda Kumoro Pardede melalui Kasi Humas Polsek Liang Anggang Aipda Kardi Gunadi menerangkan, penangkapan Madi merupakan hasil pengembangan petugas kepolisian terkait penangkapan maling motor.
Sebelumnya, pihaknya berhasil mengamankan AM (50), yang saat ini tengah menjalani proses hukum di Mapolsek Liang Anggang.
Baca Juga: Sweet Revenge! Mempelai Pria Putar Video Perselingkuhan Pengantin Wanita saat Resepsi
“Madi diamankan tak berselang lama, setelah diamankannya pelaku penggelapan motor AM (50) pada Kamis (11/8/2022) lalu,” ujarnya, melansir dari KanalKalimantan.com--Jaringan Suara.com, Sabtu (13/8/2022).
Pelaku tadah, kata Aiptu Kardi diamankan daerah Bundaran Bungur Kabupaten Tapin dan dari tangannya berhasil diamankan satu unit roda 2 Scoopy.
“Dalam penangkapan Madi, kita di back up Unit Resmod Polres Tapin,” terangnya.
Diamankannya pelaku beserta barang bukti. Kemudian dibawa ke Mapolsek Liang Anggang guna proses hukum lebih lanjut.
Dibeberkan Kasi Humas, Madi mengakui membeli motor tersebut dari tangan AM sebesar Rp 2 juta, tak hanya sekali menjadi penadah motor hasil curian AM.
Baca Juga: Pasar Unik di India Jual Pria untuk Jadi Suami Idaman, Tergantung Latar Belakang
“Pelaku pernah dihukum perkara penggelapan, dari keterangan pelaku juga, dirinya mengakui sudah 4 kali membeli unit roda 2 dari pelaku AM,” bebernya.
Berdasarkan barang bukti dan diamankannya pelaku, Madi dijerat Pasal 480 KUHP.
Berita Terkait
-
Motor-Motor Off-road Rekomendasi Sekaliber Honda CRF150L: Harga Masuk Akal, Local Pride Pula!
-
Teknologi Honda yang Satu Ini Bisa Perpanjang Jarak Tempuh Kendaraan Listrik 2 Kali Lipat
-
Bermacam Aksesori dan Apparel All New Honda Scoopy Diperkenalkan
-
Motor Sport Bekas di Bawah Rp20 Juta! Pilihan Terbaik untuk Pemula
-
Beda Adab Pengguna Motor Indonesia vs Inggris: Sama-Sama Ingin Masuk Busway, Langkahnya Beda 180 Derajat
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan