SuaraKaltim.id - Beredar video di media sosial yang menayangkan seorang istri yang tertawa ngakak setelah mengerjai suaminya yang sedang mengigau membaca ayat kursi. Bukannya dibangunkan, sang istri malah memegangi leher suaminya hingga mengigau meminta tolong.
Peristiwa suami mengigau membaca ayat kursi direkam langsung oleh istrinya mengggunakan kamera ponsel. Terdenger suara suaminya yang mengigau meminta tolong setelah tangan istrinya memegang leher belakang pria itu.
Dalam video yang beredar, sang istri juga tertawa-tawa ketika suaminya terbangun dari tidur. Disebutkan dalam video itu, pria yang direkam saat mengigau membaca ayat kursi diduga karena bermimpi hantu.
Dalam keterangan akun Instagram @terangmedia yang mengunggah ulang video itu, disebutkan jika peristiwa suami mengigau membaca ayat kursi karena ketindihan makhluk halus atau lebih dikenal dengan sebutan erep-erep.
"Pernah gak kalian mengalami tindihan. Kira-kira apa yang menyebabkan seseorang tindihan hingga terasa jumpa dengan makhluk-makhluk di alam ghoib.?" demikian keterangan dalam video dikutip, Minggu (14/8/2022).
Sejak video pria yang mengigau membaca ayat kursi itu mendapat sorotan dari netizen. Kebanyakan warganet menyayangkan aksi sang istri yang mengerjai suami sembari direkam menggunakan kamera ponselnya. Sebab, aksinya itu dianggap bisa fatal bagi suaminya. Namun, netizen lain menganggap jika peristiwa mengigau orang yang sedang tertidur dalam video itu bukan karena ketindihan makhluk halus melainkan karena faktor kelelahan.
Selain itu banyak pula netizen yang curhat karena pernah mengalami hal serupa seperti video pria yang mengigau membaca ayat kursi itu. Netizen lain pun memberikan tips supaya terhindar dari ereup-ereup, yakni membaca doa sebelum tidur.
"Kok malah ketawa ya? Orang ketindihan itu ga enak banget loh. Sering ketindihan + sesak nafas. Udah mau mati rasanya ambil nafas aja sudah." tulis akun @dan****.
"Dulu saya sering banget ketindihan dan alhamdulillah sekarang udah engga lagi. Dulu saking seringnya sampe pasrah "yaudah deh biarin". Tips nya kalo dari saya kalo ada yang ketindihan bagi yang muslim coba aja baca ayat kursi atau ayat pendek terus rileks aja dan coba lanjut tidur dan bagi yang non muslim coba aja langsung rileks dan coba tidur lagi (jangan panik apalgi maksa coba gerak bakalan nguras tenaga dan zero progress) intinya si coba rileks dan coba tidur lagi aja ntar kebangun lagi dan alhamdulillah ga ketindihan lagi *Note jangan lupa baca doa sebelum tidur :)," beber akun @m_am****.
"Klo udah begitu Buru" bangunin," kata akun @fit****
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
Cara Mencairkan Koin Snack Video Jadi Rupiah, Langsung Bisa Buat Jajan
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Sosok Desiree Tarigan, Mantan Istri Hotma Sitompul Pemilik Toko Kue Mamitoko
-
Dituduhkan Hakim ke Paula Verhoeven, Apa Ciri-Ciri Istri Nusyuz dalam Islam?
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN