SuaraKaltim.id - Sebuah video yang menunjukkan atap sebuah mal di balikpapan ambruk viral di media sosial pada Jumat (2/9/2022) malam.
Dalam video tersebut, terlihat puing-puing plafon yang runtuh itu telah tercecer di lantai bawah.
Sementara itu, bagian atap mal tersebut terlihat bolong hingga terlihat rangka-rangkanya.
Kejadaian tersebut diabadikan melalui kamera ponsel oleh seorang pria yang berada di lokasi kejadian.
Melalui video tersebut, pria tersebut meminta pihak manajemen mal segera mengambil tindakan atas kejadian tersebut.
Menurutnya peristiwa rontoknya plafon mal tersebut sangat rawan. Untungnya tidak ada korban dalam kejadian itu.
"Segera ambil tindakan ini, rawan. Malam ini ambruk. Untung tidak ada orang di bawah." ungkap pria dalam video tersebut.
Video itu lantas menyebar di media sosial. Salah satu akun yang ikut membagikan kejadian tersebut adalah akun isntagram @balikpapanku.
"untung aja ndada orang ya" tulis akun tersebut dalam unggahannya dikutip Jumat (2/9/2022)
Unggahan akun instagram tersebut pun segera dibanjiri komentar netizen.
Para netizen menduga peristiwa itu terjadi di Balcony Mall Balikpapan.
"Balcony nih" kata @jan***
"Waduh bahayanya yah" ujar akun @rwa***
"balikpapan ocean square ya" ungkap akun @dij*** menebak.
"Perlu maintenance, pengecekan inspeksi secara berkala serta peninjauan engineering civil" ujar @wil***
Berita Terkait
-
Lagi! Emak-emak Tertangkap Mengutil di Alfamart, Publik Diingatkan Lagi dengan Kasus Viral Si Pencuri Cokelat
-
Heboh Wanita Jemput Paksa Suami yang Sedang Tanding Sepak Bola, Begini Faktanya
-
Terciduk Hitung Uang di Emperan, Aksi Pengemis Ibu dan Anak Disorot Warganet: Kak Seto Harus Melihat Ini
-
Lagi Asyik Makan, Pria Ini Tetiba Berhenti Lahap Makanan Usai Intip Dapur di Warung
-
SnapTik: Download Video Tiktok MP3 Viral Tanpa Watermark
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap