Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Minggu, 04 September 2022 | 20:36 WIB
Kecelakaan maut di Banjarbaru. [KanalKalimantan.com]

SuaraKaltim.id - Kecelakaan lalu lintas (Laka lantas) maut terjadi di Jalan Gunung Kupang, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Minggu (4/9/2022) siang. Peristiwa nahas itu menewaskan 1 pengendara sepeda motor.

Laka lantas yang melibatkan roda 2 dan roda 6 tersebut mengakibatkan pengendara roda 2 meninggal dunia di tempat.

Relawan PMI Kota Banjarbaru, Muhammad Akbar menyebut kejadian berdasarkan keterangan teman yang sedang bersamanya.

“Pengendara membawa motornya dengan kecepatan tinggi kemudian kaget, korban terjatuh terlebih dahulu kemudian terhimpit truk yang sedang parkir di pinggir jalan,” ujarnya, melansir dari KanalKalimantan.com--Jaringan Suara.com.

Baca Juga: Dua Truk Terlibat Kecelakaan di Tol Tangerang - Merak, Polisi Beberkan Kronologinya

Akibatnya, korban dinyatakan meninggal dunia di tempat. Jenazahnya sempat dibawa ke ruang pemulasaran di RSD Idaman Kota Banjarbaru. Sebelum dibawa ke rumah duka.

Sementara itu Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah melalui Kasi Humas AKP Tajudin Noor mengatakan pengemudi sepeda motor bernama Haspi.

Ia melanjutkan, korban datang dari arah Jalan Gunung Kupang menuju arah Kiram, Kabupaten Banjar dengan kecepatan tinggi.

“Kemudian pengendara sepeda motor menabrak truk nomor polisi DA 8801 CI dari arah Kiram yang dikemudikan oleh Fitriadi,” kata AKP Tajudin.

Akibat tabrakan, Haspi terjatuh ke bagian bawah truk. Korban meninggal dunia di lokasi kecelakaan.

Baca Juga: Brakk! Pria Misterius Tewas Usai Kecelakaan Maut Adu Banteng Di Kapuk Cengkareng, Jasadnya Dibawa Ke RSCM

Load More