Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Selasa, 27 September 2022 | 11:02 WIB
Persiba Balikpapan vs Deltras FC. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Persiba Balikpapan mengambil alih klasemen sementara Wilayah Timur Liga 2, setelah menang 3-1 atas tamunya Deltras FC.

Kemenangan tersebut, membuat Tim Selicin Minyak mengoleksi 10 poin dari 6 pertandingan yang sudah dilakoni, dengan meraih 3 kali menang, 2 kali kalah dan 1 kali imbang.

Melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, tim asuhan Ilham Romadhona tersebut, unggul satu poin atas Persipura Jayapura yang baru akan bertanding menghadapi Putra Delta Sidoarjo pada Selasa (27/9/2022).

Dalam laga yang digelar di Stadion Batakan, pada babak pertama tuan rumah sudah unggul 2-0 melalui Ibnu Mareza pada menit ke-15 dan Fauzan Jamal menit ke-38.

Baca Juga: Siaran Langsung Liga 2 PSIM Yogyakarta VS Persela Lamongan, Cari Tahu Link Live Streaming di Sini!

Sebenarnya jelang turun minum atau tepatnya menit ke-44, The Lobster sempat mencetak gol, namun dianulir wasit. Karena hakim garus mengangkat bendera off side.

Namun babak kedua, Deltras FC mampu memperkecil ketertinggalan setelah memanfaatkan kesalahan komunikasi antara Fauzal Jamal dengan kiper Riki Pambudi.

Gol Mochamad Risal membuat skor menjadi 2-1. Sebelum Fauzan Jamal membayar kesalahannya dengan mencetak gol ketiga Persiba Balikpapan pada menit ke-78.

Pertandingan ini menutup laga kandang [utaran pertama. Selanjutnya tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan itu akan melakoni laga tandang ke Papua.

Baca Juga: Menjamu Putra Delta Sidoarjo, Persipura Jayapura Antisipasi Kebangkitan Lawan

Load More