SuaraKaltim.id - Peserta didik jenjang Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) mendapatkan fasilitas sepatu, tas, dan seragam gratis dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang.
Pemberian itu dilakukan secara simbolis oleh Wali Kota Bontang Basri Rase dan disaksikan langsung Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi disela peresmian MPP di lantai 4 Pasar Taman Rawa Indah, Selasa (11/10/2022) kemarin.
Untuk diketahui, pengadaan tersebut Pemkot Bontang setidaknya menggelontorkan anggaran senilai Rp 3,2 miliar. Namun jumlah itu tidak termasuk pemberian seragam gratis bagi SD dan SMP Negeri Bontang.
Pasalnya masing-masing sekolah mendapat alokasi anggaran dari Disdikbud untuk pengadaan seragam. Kepala Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Bontang Saparudin mengatakan, seluruh pengerjaan sudah rampung dan akan didistribusikan masing-masing sekolah.
Baca Juga: Siapa Enock Mwepu? Pesepakbola Brighton Gantung Sepatu karena Sakit Jantung Bawaan
Total ada 6.023 tas dan sepatu yang akan diberikan ke SD dan SMP Negeri serta swasta. Peserta didik yang mendapat khusus bagi siswa yang masuk sekolah di tahun ajaran 2022.
"Untuk hari ini memang pemberian dilakukan secara simbolis. Tetapi semua proses pengerjaan sudah selesai. Hanya tinggal seragam yang masih dalam pengiriman," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (11/10/2022).
Dikonfirmasi juga Wali Kota Bontang Basri Rase menaruh rasa bangga dengan berjalannya program pemberian peralatan sekolah gratis untuk anak sekolah, khususnya SD dan SMP Negeri serta Swasta.
Diharapkan pemberian perlengkapan sekolah itu bisa menambah semangat peserta didik dalam menempuh pendidikan.
"Ini komitmen kami. Kedepannya akan terus berjalan khusus pemberian seragam gratis bagi anak sekolah jenjang SD, dan SMP," tutur Basri.
Baca Juga: Mobil Dinas Wali Kota Bontang Basri Rase Ditinggal di Jakarta: Sudah Ada 2 Bulan Lah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 3 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Mei: Klaim Permata dan Pemain OVR 107 Gratis
- Mauro Zijlstra: Proses Naturalisasi Timnas Indonesia Berjalan, Lagi Urus Paspor
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Kumpulan 8 Link DANA Kaget Terbaru, Buruan Klaim Saldo Gratis Sebelum Terlambat!
-
3 Amplop DANA Kaget Bernilai Ratusan Ribu, Bikin Akhir Pekan Tenang
-
Hadiah Spektakuler Dibagikan, BRImo FSTVL 2024 Apresiasi Nasabah Setia BRI
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Jangan Tertipu Tautan Saldo Gratis Palsu!
-
3 Amplop DANA Kaget Segera Ditransfer ke Dompet Digitalmu!