SuaraKaltim.id - Gegara tidak memiliki set top box (STB), sejumlah warga rela menonton siaran televisi digital di sebuah pos keamanan keliling (kamling). Mirisnya, kondisi itu terjadi di Jakarta dan viral di media sosial.
Dipantau Kamis (17/11/2022), dalam video yang diunggah akun @Info_JakartaPusat, sejumlah warga termasuk emak-emak yang di rumahnya tak memiliki STB dan menonton TV di poskamling itu terjadi di kawasan Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.
STB untuk diketahui merupakan perangkat kini harus digunakan warga setelah pemerintah resmi mencabut siaran TV analog dan beralih ke TV digital. Pemutusan siaran TV analog oleh pemerintah baru diterapkan di kawasan Jabodetabek.
Dalam video yang beredar, terlihat seorang ibu yang pasrah karena tidak bisa menonton siaran TV digital dan masih menggunakan TV tabung.
Baca Juga: Gading Serpong Menuju Pusat Bisnis Baru dengan Kemudahan Akses dari Segala Penjuru
Berdasar narasi video, disebutkan alasan warga termasuk emak-emak menonton TV di poskamling karena tak mampu membeli STB yang menjadi perangkat untuk menonton siaran TV digital.
Meski disebut tidak sanggup membeli STB, warga di perkampungan itu akhirnya memilih bareng-bareng menonton siaran Tv digital di poskamling agar bisa tetap mendapatkan hiburan.
Beredarnya video emak-emak yang nonton siaran TV digital di poskamling itu turut menjadi sorotan warganet. Rata-rata warganet merasa miris dengan kondisi warga dalam video itu lantaran tidak bisa mengakses hiburan di televisi karena tidak mampu membeli STB.
Banyak pula warganet yang menganggap jika program TV digital itu makin menyengsarakan rakyat kecil. Ada pula warganet yang menilai kondisi yang dialami emak-emak di permukiman itu lantaran pembagian STB bagi warga miskin belum diterapkan oleh pemerintah secara merata.
"Sudah susah di bikin susah sungguh terlalu," tulis akun @au*****.
"Menyusahkan aja emang STB itu kalo udah begini kasihan masyarakat gak bisa nonton televisi," timpal akun @bu****.
Berita Terkait
-
Dapat Peran Pengemis, Momen Rhoma Irama Kembali Main Sinetron Ramai Dikasihani
-
Giliran Emak-emak Turun ke Jalan Tolak UU TNI
-
Turun ke Jalan Bareng Mahasiswa, Demo Emak-emak Tolak UU TNI: Kami Tak Ingin Orba Kembali!
-
Nobar Australia vs Timnas Indonesia Bisa di Bioskop! Ini Lokasi dan Cara Beli Tiketnya
-
5 Potret Reuni Para Pemain Di Sini Ada Setan Setelah 21 Tahun
Tag
Terpopuler
- Mobil Mentereng Lisa Mariana Jadi Sorotan: Mesin Sekelas Vios, Harga bak Fortuner Baru!
- Cara Menghapus Iklan dan Bloatware di Xiaomi, Redmi, dan Poco dengan HyperOS
- Bergaya ala Honda CRF150L, Seharga Yamaha XMAX: Pesona Motor Trail Aprilia Ini Bikin Kepincut
- CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
- Diunggah La Liga, 3 Klub Spanyol yang Cocok untuk Tujuan Baru Rizky Ridho
Pilihan
-
Eks Pelatih Timnas Indonesia Ingatkan Patrick Kluivert: Jangan Tiru Belanda
-
Asa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Formasi Jangan Coba-coba
-
Beda Media Korsel: Dulu Sayang Kini Serang Habis-habisan Timnas Indonesia
-
Kontroversi: Ghiblifikasi AI Lukai Hayao Miyazaki, 'AI Tak Punya Jiwa'
-
Doa Takbiran Idulfitri dan Dzikir yang Dicontohkan Rasulullah, Arab dan Latin
Terkini
-
Pemprov Kaltim Usulkan 4 Lokasi Sekolah Rakyat, Ini Daftarnya!
-
BMKG Peringatkan Hujan Lebat dan Banjir Rob di Kaltim Saat Lebaran
-
Tol IKN Beroperasi, Pemudik Roda Empat di Pelabuhan Kariangau Justru Meningkat 181 Persen
-
Arus Mudik Meningkat, 33 Bus AKAP Beroperasi dalam Sehari di Terminal Samarinda Seberang
-
Banjir Bandang di Berau, Pemprov Kaltim Salurkan Bantuan Logistik untuk Sembilan Desa Terdampak