SuaraKaltim.id - Sejumlah tenda pengungsi korban gempa Cianjur berterbangan tersapu angin akibat baling-baling helikopter yang sedang mengirimkan bantuan logistik. Peristiwa mengerikan itu terekam kamera ponsel warga dan akhirnya viral di media sosial.
Dikutip Senin (28/11/2022), dalam video yang diunggah akun Instagram, @net2netnews, awalnya terlihat sebuah helikopter mengudara tepat di atas lokasi pengungsian korban gempa Cianjur. Namun, tidak beberapa lama, beberapa tenda di pengungisan itu terbang melayang imbas angin dari baling-baling helikopter.
Meski mencekam, warga terlihat menengadahkan kedua tangannya ke atas sembari menunggu kiriman bantuan yang dilempar dari atas helikopter tersebut. Dalam video yang beredar, terdengar pula teriakan anak keci saat bantuan dari helikopter itu datang.
"Oiii, ambil, ambil," demikian teriakan korban gempa Cianjur dalam video itu.
Beredarnya video tenda pengungsi gempa Cianjur yang berterbangan saat helikopter datang menjadi sorotan warganet. Banyak warganet yang menyayangkan keberadaan helikopter tersebut karena berada tempat di atas tenda-tenda para pengungsi.
Menurut warganet, seharusnya helikopter mencari lokasi yang lebih aman saat mengirim logistik ke korban gempa Cianjur. Bahkan, warganet lainnya menganggap jika helikopter yang berputar di atas tenda pengungsi itu sangat berbahaya bagi keselamata para pengungsi.
Pasalnya, dikhawatirkan tenda yang terbang itu bisa mengenai baling-baling helikopter. Apalagi bantuan yang diangkut helikopter itu dibagikan kepada warga dengan cara dilempar ke bawah.
"Kok stay di atas tenda sih," tulis akun @ju*****.
"Ya Allah, bahaya bgt loh, harusnya bs dipikirkan baik2, kan bisa dituruin di area hutan apa kebun sekitar, nurunin barang bisa pake tambang, jd ga takut mental ga terarah gt, duuh," timpal akun @fe******.
Baca Juga: Pilu, Pedagang Bakso Korban Longsor Akibat Gempa Cianjur Ditemukan Meninggal Peluk Anak
"Ya Allah itu ngapa kaga ngotak banget yak," kata akun @hu***** sembari memberikan emoji sedih.
Berita Terkait
-
Pengungsi Banjir di Jakarta Capai 3.419 Orang, Ini Lokasi-lokasinya!
-
Krisis Gaza Memburuk: Ribuan Pengungsi Tanpa Tempat Tinggal, Bantuan Tersendat
-
"Jenin Tak Layak Huni": Kesaksian dari Kamp Pengungsi yang Dihancurkan Israel
-
Tentara Israel Ditempatkan Satu Tahun ke Depan di Tepi Barat, Aktivitas Bantuan untuk Pengungsi Dihentikan
-
"Seperti Gempa Bumi", Desa-desa di Lebanon Selatan Rata dengan Tanah, Warga Kembali ke Puing Rumah
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Lapas Bontang Akui Narapidana Meninggal dengan Luka, Investigasi Berlanjut
-
Beda Pemandangan Pulau Jawa dan Kalimantan dari Atas Langit, Netizen: Yang Asli Ada Sawitnya
-
Kebijakan Baru! Golden Visa IKN Kini Bisa Diajukan dengan Investasi Mulai US$5 Juta
-
Benarkah Daus Meninggal Karena Penyakit? Keluarga Curigai Dugaan Penyiksaan di Lapas