SuaraKaltim.id - Publik dihebohkan dengan aksi pria yang terekam kamera CCTV memanjat ke sebuah rumah untuk menggeser jemuran pakaian di halaman parkir. Aksi pria yang disebut-sebut menolong jemuran milik tetangganya itu banjir pujian karena membuat warganet takjub.
Dilihat dalam video yang diunggah akun Instagram @fakta.indo, tampak terlihat sosok pria berbaju merah yang terekam CCTV menyelinap ke halaman rumah warga. Namun, bukan berniat jahat untuk mencuri barang. Pria itu disebut-sebutkan malah memperbaiki posisi jemuran pakaian milik tetangganya.
Dalam video yang beredar, terlihat pria itu menggeser lagi posisi jemuran pakaian yang sempat berada di dekat pagar. Jemuran itu lalu digeser oleh pria itu ke tempat yang tidak terkena hujan. Setelah dipindahkan, tampak jemuran itu berada di di samping sebuah mobil.
Setelahnya, pria itu kembali memanjat pagar yang berada di samping kiri rumah tersebut.
"Viral rekaman cctv tetangga lompati pagar ke rumah sebelahnya, dikira mau maling, ternyata melakukan hal ini," demikian keterangan video di akun @fakta.indo yang dikutip Selasa (17/01/2023).
Aksi pria yang disebut menolong menggeser jemuran tetangganya itu menuai simpatik publik. Rata-rata, warganet mengapresasi kebaikan dari pria itu karena sudah membantu tetangga di lingkungannya.
"So sweet tetangga gw boro-boro gitu," tulis akun @ra****** takjub sekaligus memberi emoji wajah bermata love.
"Makasi pak sudah geser jemuran saya," timpal akun @de**********.
"Tetangga adalah saudara terdekat," kata akun @ed*********.
"Masya Allah rejeki ga selalu berupa materi. Tetangga baik juga rejeki. Sehat2 ki pak," tulis akun @ar*******.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap