SuaraKaltim.id - Seorang penumpang wanita menjadi sasaran aksi pelecehan seksual saat menumpangi sebuah angkutan kota alias angkot. Mirisnya, pelaku pelecehan seksual itu tak lain adalah sang sopir angkot.
Kasus pelecehan sang sopir angkot terhadap penumpang wanita direkam oleh penumpang lain. Kini peristiwa itu viral setelah video rekamannya beredar di media sosial.
Dilihat Rabu (01/02/2023), dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @tangerang.terkini, tampak penumpang wanita yang duduk di bangku depan menjadi sasaran aksi pelecehan oleh sopir angkot.
Berdasarkan video yang beredar, tampak sopir angkot itu menyentuh bagian paha wanita yang duduk di sebelahnya. Terlihat sang sopir sengaja mencolek paha korban dengan jari kelingkingnya saat mengoperasikan tuas pemindah persneling di angkot itu.
Berdasar narasi video itu, disebutkan jika peristiwa pelecehan seksual penumpang wanita dilakukan sopir angkot jurusan Serpong-Kalideres.
Video sopir angkot yang mencolek paha penumpang wanita itu menjadi sorotan warganet. Banyak warganet yang geram atas tindakan tak terpuji sopir angkot tersebut.
"Kemplang palanya," geram akun @hn*****.
"Koq aku yang gemesh pengen cubit ginjal nya tu sopir," timpal akun @eg***** sekaligus memberi emoji marah dalam komentarnya.
"Yang videoin kenapa gak keplak aja palanya sopirnya dari belakang," kata akun @ia*****.
Baca Juga: CEK FAKTA: Ferry Irawan Tuding Natasha Wilona Wanita Tak Benar, Venna Melinda Menangis, Benarkah?
"Teriakin copet aja.. biar digebukin masa mbak," tulis akun @vi*********.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
5 City Car Bekas Irit Selain Daihatsu-Toyota, Jagoan Jalanan Indonesia
-
Dinas ESDM Kaltim Perketat Kepatuhan Kerja Perusahaan Tambang
-
4 Serum Terbaik Mengandung Niacinamide: Bikin Kulit Sehat, Wajah Lebih Glowing
-
4 Daftar Mobil Bekas Boros tapi Dicari karena Tangguh dan Nyaman
-
3 Mobil Daihatsu Bekas 7-Seater yang Nyaman buat Keluarga, Irit Pula!