SuaraKaltim.id - Beredar video aksi seorang PNS yang mengamuk saat berada di ruangan sebuah kantor. Dalam video yang beredar, wanita berhijab itu tampak emosi hingga mengobrak-abrik sejumlah barang.
Dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @terangmedia, sembari marah-marah, PNS itu tampak membanting meja dan kursi serta melempar dokumen-dokumen ke lantai. Dalam video yang beredar, sejumlah pegawai di kantor itu hanya menyaksikan ketika wanita itu sedang mengamuk.
Berdasarkan narasi dalam video disebutkan jika peristiwa PNS wanita mengamuk itu terjadi di kantor Kelurahan Fookuni, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.
Alasan PNS itu mencak-mencak karena dirinya tak terpilih menjadi anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada Pemilu 2024 mendatang.
Baca Juga: Jalani Gaya Hidup Hedonisme, Banyak PNS Terlilit Utang hingga Berpotensi Garong Uang Rakyat
Aksi mengamuk PNS wanita di kantor kelurahan itu menjadi sorotan netizen. Beragam reaksi diungkapkan netizen menanggapi video wanita mengamuk itu. Aksi PNS mengamuk itu justru menjadi bahan olok-olok warganet.
Banyak juga netizen yang merasa heran dengan alasan PNS yang mengamuk itu ngotot ingin menjadi PPS.
"Sabar bu, sini duduk cerita," tulis akun @ne*******, dikutip Jumat (03/02/2023).
"Ngotot banget jadi PPS, emang ada apa," tanya akun @se****.
"Khawatir gak kebagian amplop," timpal akun @ma**** sembari membubuhkan emoji tertawa.
Baca Juga: DPR: Banyak PNS Terlilit Utang, Gadaikan SK, Lalu Korupsi
"Kalau gak masuk emang kenapa ya?? Gak dapat insentif gitu? Atau mau menjaga suara asli biar gak dipalsukan?," tanya akun @gu********.
"Buk ikut saya aja yuk kita mabar," kata akun @a_**** yang memberi emoji tertawa pada komentarnya.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
253 PNS Papua Tengah Diambil Sumpah Usai Terima SK Pengangkatan
-
Apakah PPPK Dapat Pensiun? Ini Bedanya dengan PNS!
-
Apakah Lulusan STTD Bisa Langsung Jadi PNS? Alternatif Selain Kuliah di PTN Tapi Langsung Kerja
-
8 Sekolah Kedinasan Langsung Jadi PNS, Lulus Kuliah Bisa Kerja!
-
Lulus STTD Auto Jadi PNS? Simak Fakta Sebenarnya Di Sini
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya