SuaraKaltim.id - Jagat media sosial (Medsos) dihebohkan dengan peristiwa yang dialami seorang pemuda. Diduga gegara terlihat senggolan dengan pengendara sepeda motor, pemuda itu dianiaya hingga kejang-kejang.
Dalam video yang viral di medsos, pemuda itu bahkan sempat dijambak oleh pemotor diduga pelaku penganiayaan walau kondisinya masih kejang-kejang di pinggir jalan.
Peristiwa itu menjadi sorotan warganet setelah video amatir yang merekam peristiwa itu beredar di dunia maya, salah satunya diunggah ulang akun Instagram @andre_lelanang.
Dalam video itu, seorang pemuda yang mengenakan flanel tampak meminta maaf kepada seorang pemotor yang mengenakan helm putih diduga gegara sempat bersenggolan di jalan raya.
Bahkan, pemuda itu terlihat sempat menangis dan mencium tangan pria itu untuk meminta maaf atas insiden senggolan tersebut.
Berdasarkan narasi dalam video itu, peristiwa tersebut terjadi di depan kantor BPJS Sangkuriang, Cimahi pada Rabu (19/4) siang tadi. Walau sudah memita maaf sembari menangis, pemuda itu tetap diduga tetap dipukul hingga kejang-kejang.
Di video tersebut, pria yang mengenakan helm itu sempat menjambak rambut pemuda itu yang masih dalam kondisi kejang-kejang di samping sepeda motor matik.
"Diduga karena bersenggolan, si pemuda sudah meminta maaf, tapi tetap dihajar sampe kejang, meskipun sudah terkapar tetap ditarik rambutnya," demikian keterangan dalam video itu, disadur Senin (24/04/2023).
Video pria yang menjambak pemuda yang kejang-kejang diduga akibat dianiaya itu disorot banyak netizen. Video itu pun banjir kecaman dan komentar pedas dari netizen yang geram dengan aksi pemotor yang diduga menganiaya pemuda itu hingga kejang-kejang.
Baca Juga: Kapolres: Situasi Ternate Kondusif Usai Bentrokan Dua Kelompok Pemuda
Bahkan, ada netizen yang menyumpahi pemotor pelakunya agar bisa berlebaran di penjara.
"Gak punya hati tuh orang," geram seorang netizen.
"Kurang ajar, udah kejang-kejang tapi masih dijambak, gila. Tangkap itu pelaku. Info korban ditunggu min," kata netizen lainnya.
"Semoga bapaknya lebaran di sel, aamiin," timpal netizen yang lain.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
Kualitas Hunian di Sekitar IKN Ditingkatkan, 382 RTLH di PPU Direvitalisasi
-
Pemkot Bontang Tindak Tegas ASN Bolos, TPP dan Gaji Siap Dipotong
-
Rp 16,8 Miliar Disiapkan Pemprov Kaltim untuk Pemerataan Tenaga Dokter Spesialis di IGD
-
Tambang Lesu, IKN Muncul Jadi Penyelamat Ekonomi Kaltim
-
Hidran Tak Aktif, Sprinkler Mati: DPRD Kritik Keamanan Hotel Bumi Senyiur