SuaraKaltim.id - Peristiwa kebakaran terjadi di salah satu wilayah di Kota Samarinda. Musibah itu terjadi di Jalan Rapak Indah 3.
Beruntungnya, tak ada hal lebih parah terjadi. Api berhasil dikendalikan dengan baik oleh tim pemadam dan beberapa warga yang ada di sana.
Perisitwa itu lantas menjadi viral di media sosial (Medsos). Salah satunya karena warga yang ikut memadamkan api adalah Diego Michiels.
Kapten tim Borneo FC itu terlihat itu bergabung dengan warga sekitar untuk memadamkan api. Ia memakai celana pendek, baju kaos, dan mengangkat satu ember berwarna merah muda.
Baca Juga: Dilepas Persebaya Surabaya, Bek Subur Rp4,78 Miliar Ini Jadi Rebutan PSIS dan Borneo FC?
Di video, ia nampak mengambil air dari salah satu selokan yang ada menggunakan ember tersebut. Kemudian, ia mengangkat dan berjalan menuju kepulan asap.
Video itu viral dan diunggah di salah satu akun informasi bernama @soalsamarinda. Admin dari akun itu juga memberikan keterangan di videonya.
"Diego Michiels Turut Membantu Padamkan Api Yang Hampir Terjadi Kebakaran di Jl. Rapak Indah," tulis narasi di video, disadur Senin (01/05/2023).
Admin juga memberikan keterangan lain di unggahannya. Ia menyebutkan api berhasil ditangani dan situasi di wilayah itu sudah aman terkendali.
"Hampir Terjadi Kebakaran di Kawasan Jalan Rapak Indah 3, Untuk Api Telah Padam Berkat Kesigapan Warga Sekitar di Bantu Oleh Pemain Bola Borneo FC Yaitu Diego Michiels Yang Turut Memadamkan Api Dengan Peralatan Sederhana Yaitu Ember. Hingga Saat Berita Ini di Unggah Untuk Situasi Telah Aman Terkendali.," jelasnya.
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Sultan Samma Siap Berikan yang Terbaik untuk Borneo FC Musim Depan
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang memberikan pujian atas ikut sertanya Diego Michiels dalam memadamkan api di Jalan Rapak Indah 3.
"Mapiawwww kelazzz," ucap @mhm*****.
"Capt kelass siap jadi relawan damkar ," ujar @hom*****.
"Dilapangan Kapten di lingkungan bisa nih jadi pak rt mantab virtuoso points nya nambah," tutur @sof*****.
"rekrut ni sabi ," kata @nig*****.
"Nice capt bisa jadi pak RT nih," sebut @fat*****.
Berita Terkait
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pengumuman Administrasi Beasiswa Bontang Ditunda, 760 Pendaftar Gugur Berkas
-
Hadir di Kampanye Akbar Rudy-Seno, Hetifah Beri Imbauan: Pastikan Hadir di TPS
-
Sugianto Panala Putra Jawab Tuduhan Nadalsyah: Semua Itu Kebohongan
-
Bawaslu Barito Utara Nyatakan Tidak Ada Unsur Fitnah dalam Kampanye Sugianto Panala Putra
-
ITB dan OIKN Kembangkan Potensi Kreatif Gen Z di PPU dengan Workshop Konten Digital