SuaraKaltim.id - Pada akhir Juni mendatang, umat Islam akan merayakan Hari Raya Idul Adha. Hewan kurban, baik sapi maupun kambing bakal menjamur di setiap daerah, termasuk di Kutai Kartanegara (Kukar).
Tahun ini diperkirakan harga sapi dan kambing akan mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya. Namun, peningkatannya tidak terlalu signifikan, hanya berapa persen.
"Tahun lalu dan tahun ini naiknya antara Rp 500 ribu hingga Rp 2 juta," kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan, Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kukar, Aji Gozali, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (30/05/2023).
Untuk sapi dengan berat daging sekitar 75 hingga 80 kilogram, berkisar Rp 17-18 juta. Sedangkan harga di atas Rp 20 juta, bobotnya mulai 90 sampai 110 kilogram. Harga tersebut setara motor matic terbaru di tahun ini.
Baca Juga: Ahmad Dhani Blak-Blakan Dukung KPI Boikot Dewi Perssik, Cek Faktanya
Sementara itu, harga kambing di angka kisaran Rp 3 - 4 juta. Nominal ini naik sekitar 5 hingga 10 persen.
Di sisi lain, salah satu faktor kenaikan harga tak terlepas dari adanya wabah penyakit mulut dan kaki pada hewan kurban sejak tahun lalu.
"Karena ini kondisi kita masih transisi karena penyakit mulut dan kuku (PMK), kita anggap baru pemulihan," imbuhnya.
Gozali memastikan, kebutuhan hewan kurban di Kutai Kartanegara dapat terpenuhi. Kuota sapi yang disediakan sebanyak 2.500 ekor dan kambing 1.500 ekor.
Berkenaan wabah penyakit PMK dan sejenisnya, Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar telah mengantisipasi hal tersebut. Salah satunya melarang masuk hewan kurban dari Pulau Jawa.
Baca Juga: Cek Fakta: Terjerat Pasal Berlapis, Dewi Perssik Nekat Lakukan Hal Tak Terduga kepada Ketua RT
Sejumlah sapi yang didatangkan berasal dari Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Sulawesi disebut terhindar dari wabah penyakit hewan.
Berita Terkait
-
Anggota Komisi IV DPR Rajiv Minta Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Lebaran
-
Jelang Perubahan Regulasi, BEEF Siapkan Langkah Impor Sapi Brasil
-
Niat Bikin Konten Masak Rendang di Palembang, Daging 200 Kg Willie Salim Hilang Diserbu Warga
-
Harga Daging Sapi di Bawah HAP, Pasokan Terjamin Jelang Lebaran 2025
-
Resep Masak Rendang Sapi Agar Daging Empuk Dan Bumbu Meresap
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
APBD Terpangkas Rp 300 Miliar, Pemkab PPU Matangkan Program Kartu Cerdas
-
Libur Lebaran di Beras Basah: 3.000 Pelancong, Mayoritas Wisatawan Lokal
-
Harga Sewa Kapal ke Pulau Beras Basah: Mulai Rp 550 Ribu, Ini Daftarnya!
-
Dua Penghargaan Internasional dari The Asset Triple A Awards 2025 Sukses Diboyong BRI
-
Dari Nganjuk ke Sepaku, Wisatawan Rela Tempuh Perjalanan Jauh Demi IKN